Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tunjukkan Keseriusan Era Jokowi, PUPR Ungkap Tiga Poin Penting Saat Membangun Infrastruktur Jalan

Tunjukkan Keseriusan Era Jokowi, PUPR Ungkap Tiga Poin Penting Saat Membangun Infrastruktur Jalan Kredit Foto: Rena Laila Wuri
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebagai salah satu upaya dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran infrastruktur jalan dalam mendukung konektivitas dan peradaban, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Bina Marga menyelenggarakan Peringatan Hari Jalan yang ke-2 tahun 2022. Mengusung tema “Infrastruktur Andal, Mandiri, dan Berkelanjutan”, Puncak Peringatan Hari Jalan tahun 2022 ini diselenggarakan pada Selasa (20/12/2022) di JSI Resort, Bogor.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk menjadikan Hari Jalan yang diperingati setiap tanggal 20 Desember ini sebagai momentum untuk mengingat kembali pentingnya infrastruktur jalan dan target-target pembangunan jalan di Indonesia ke depan.

Baca Juga: Jelang Nataru 2023, Kementerian PUPR Operasikan Sembilan Ruas Tol Baru di Jawa dan Sumatera

“Hari jalan ini tidak hanya untuk memberi semangat pada insan PUPR, tetapi kita semua yang bertanggung jawab pada pembangunan infrastruktur jalan di Indonesia. Termasuk para generasi muda penerus pembangunan dan penanggung jawab pengelola jalan di Indonesia,” kata Menteri Basuki dalam keterangannya, Rabu (21/12/2022).

Terlebih, selama 8 tahun terakhir, Pemerintahan Presiden Joko Widodo memiliki tekad kuat untuk terus membangun infrastruktur jalan. Pada tahun 2014-2022, telah dioperasikan jalan tol sepanjang lebih dari 1.750 km atau 10 kali lipat lebih produktif dibandingkan 36 tahun sebelumnya (1978-2014).

Menurut Menteri Basuki, sesuai dengan tema Hari Jalan tahun 2022, pembangunan jalan harus andal, mandiri dan berkelanjutan. Jalan yang andal adalah tulang punggung konektivitas untuk meningkatkan produktivitas ekonomi dan pengembangan wilayah.

Kemudian, jalan harus bertumpu pada kemandirian bangsa atau kemampuan bangsa Indonesia untuk membangun. Serta berkelanjutan dengan tetap memperhatikan aspek lingkungan.

Baca Juga: Gak Makan Ucapan Elite NasDem Terkait Sikap Anies Baswedan, Loyalis Jokowi: Lebih Percaya Anjing...

“Pembangunan jalan andal karena berkualitas, mandiri karena kita harus membangun jalan berdasarkan kemandirian bangsa dengan pemanfaatan sumber daya material, peralatan maupun tenaga kerja dalam negeri. Dan berkelanjutan dengan memastikan konstruksi jalan dapat melestarikan lingkungan hidup,” tegas Menteri Basuki.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rena Laila Wuri
Editor: Aldi Ginastiar

Bagikan Artikel: