Mau Jadi Penerusnya Jokowi, Sandiaga Uno Tak Bisa Berleha-leha: Harus Cepat Mencari Kapal...
Direktur Eksekutif Aljabar Strategic, Arifki Chaniago menyoroti wacana dari Sandiaga Uno berlabuh di Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Dirinya mengatakan hal tersebut adalah keputusan yang tepat jika memang menteri tersebut ingin ikut menjadi calon presiden di Pilpres 2024.
Baca Juga: PPKM Dihapus, Menparekraf Sandiaga Uno Minta Wisatawan Tetap Waspada Covid-19
Sebab menurut Arifki, sangat kecil kemungkinan Partai Gerindra akan memajukan Sandiaga setelah mendeklarasikan Prabowo sebagai satu-satunya capres.
"Sandiaga harus cepat mencari kapal politik jika ingin dihitung di Pilpres 2024. Peluang Sandiaga itu hanya di tahun 2024. Salah dan terlambat mengambil keputusan Sandiaga tidak akan lagi menjadi bahan percakapan publik," ujar Arifki.
Di sisi lain, tambah Arifki, PPP membutuhkan figur seperti Sandiaga untuk mendongkrak suara partai di Pemilu 2024. Dalam konteks yang sama, Sandiaga juga butuh PPP untuk mendapatkan tiket pilpres.
"Artinya, Sandiaga dan PPP saling menguntungkan jika membangun komitmen bersama untuk tahun 2024," imbuh dia.
Baca Juga: Tuntaskan Kasus Formula E, KPK Jangan Hanya Sorot Anies Semata: Biarkan Data Berbicara...
Menurut Arifki, 2024 nanti adalah momen yang tepat buat karir politik Sandiaga ke depannya. Sebab, percaturan politik di 2029 diprediksi bakal berbeda dengan adanya petahana serta tokoh-tokoh muda.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement