Kemarin Ganjar Pranowo, Kini Disebut Berpeluang Jadi Cawapres Anies Baswedan, Yenny Wahid: Duh Enak Lagi...
Bursa pencapres untuk Pilpres 2024 terus berlangsung dan jadi perhatian publik. Mengenai perkembangan yang ada, Putri kedua Gus Dur, Zannuba Ariffah Chafsoh Wahid atau Yenny Wahid, digadang-gadangkan berpasangan dengan Anies Baswedan sebagai Capres Cawapres di Pilpres 2024.
Yenny Wahid memberi tanggapan terkait kabar dirinya dilirik sebagai cawapres atau pasangan Anies Baswedan di Pilpres 2024 nanti.
Namanya muncul seperti disampaikan Ketua DPP Partai Nasdem, Effendy Choirie atau Gus Choi.
“Duh enak lagi, kemarin Pak Ganjar, sekarang Pak Anies, ya masyaallah,” kata Yenny menjawab kabar dirinya dipasangkan dengan Anies, Senin (16/1/2023).
Menurut Yenny, hal itu adalah urusan internal Partai Nasdem.
Dirinya saat ini masih fokus pada tugas yang diberikan oleh Nahdlatul Ulama (NU) sebagai ketua pelaksana harlah yang akan berlangsung di Kota Solo.
“Nah itu kan urusan internal Nasdem. Saya harus fokus kepada amanah yang diberikan kepada saya jadi ketua OC (Organizing Commite) satu abad NU. Ini harus sukses dulu,” katanya.
“Jadi yang lain-lain itu sampingan ajalah. Tentu mengapresiasi Nasdem, tetapi itu dibahas di internal Nasdem saja,” katanya lagi.
Yenny menjelaskan, untuk menggaet dirinya sebagai cawapres dari sisi NU itu mekanismenya sudah jelas.
Yakni sholat istikharah dan pendapat kyai.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement