Oleh karena itu, Partai Demokrat sedang membangun komunikasi dengan PKS dan NasDem.
"Kami masih terus berdiskusi, bertukar pikiran, dan membangun konsensus bersama," ucap AHY.
Dia mengingatkan ketika bicara koalisi bukan menghitung satu dua kepentingan saja, melainkan harus mengakomodasi semuanya.
AHY optimistis masih cukup waktu bagi Partai Demokrat membangun koalisi menjelang Pilpres 2024.
"Saya kira waktunya masih cukup, tahun ini kami terus berproses sehingga pada akhirnya bisa tercipta koalisi alternatif, koalisi perubahan, dan pasangan yang bisa membawa semangat itu," kata AHY.
Saat disinggung soal peluangnya berduet dengan Anis Baswedan pada Pilpres 2024, AHY merasa ada kecocokan.
"Saya merasa ada kecocokan atau 'chemistry' itu ada, terbangun dari perjalanan diskusi bukan hanya pikiran tetapi juga hati dan itu yang penting," ucap mantan tentara itu. (ant/jpnn/fajar)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement