Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

MenKopUKM Dorong Kerja Sama Nestle dengan Koperasi di Indonesia

MenKopUKM Dorong Kerja Sama Nestle dengan Koperasi di Indonesia Kredit Foto: KemenKopUKM

Ia juga meminta Nestle untuk meningkatkan kerja sama dalam pengembangan komoditi lainnya, yang juga merupakan jaringan bisnis yang dikembangkan Nestle, seperti kopi, cokelat, dan sebagainya.

Dalam kesempatan yang sama, COO Nestle Magdi Batato menyampaikan apresiasi atas dukungan pemerintah Indonesia sehingga keberadaan Nestle semakin berkembang di Indonesia.

Baca Juga: Jangan Salah Paham, Pemberdayaan dan Perlindungan Koperasi Tidak Diatur dalam UU P2SK

Nestle telah memperluas kapasitas 3 pabrik eksisting dengan investasi 100 juta dolar AS di Karawang Jawa Barat, Panjang Bandar Lampung, dan Kejayan Pasuruan Jawa Timur, serta pembangunan pabrik baru di Batang Jawa Tengah dengan investasi 220 juta dolar AS.

Magdi Batato juga mengundang Menteri Teten hadir dalam peresmian pabrik Nestle terbaru di Indonesia, yang bertempat di Batang Industrial Park, Jawa Tengah.

Nestle juga menyambut positif harapan Menteri Teten terkait peningkatan produktivitas koperasi peternak sapi perah di Indonesia.

Baca Juga: Debat Virtual Mahfud MD dengan Rizal Ramli jadi Bukti Kuat Menkopolhukam Gak Mikirin Rakyat

Dalam kesempatan tersebut, Nestle mengungkapkan kesiapannya berkolaborasi bersama pemerintah untuk terus melakukan upaya mendukung peningkatan produktivitas koperasi melalui program pendampingan dan peningkatan keterampilan para peternak sapi perah.

"Selain itu, kami juga berkomitmen untuk terus membantu mengembangkan akses lebih luas termasuk pontensi mengembangkan produk kopi, kakao, dan lainnya agar dapat bersaing hingga ke mancanegara," kata Batato.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Editor: Ayu Almas

Advertisement

Bagikan Artikel: