Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dilirik Prabowo dan Anies, Dahsyatnya Kualitas Khofifah Disorot Habis: 2 Kekuatan Besar Dimilikinya!

Dilirik Prabowo dan Anies, Dahsyatnya Kualitas Khofifah Disorot Habis: 2 Kekuatan Besar Dimilikinya! Khofifah Indar Parawansa, gubernur Jawa Timur | Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wartawan Senior, Dahlan Iskan menyoroti bagaimana manuver politik mulai terjadi dan berseliweran terkait dengan Khofifah Indar Parawansa.

Dirinya mengatakan sosok tersebut memiliki kualitas yang bukan main, sampai-sampai dilirik oleh Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

Baca Juga: Kembali Sikut-sikutin Anies Baswedan, Fahri Hamzah Disorot Tajam: Mau Balas Budi, Lupa Harga Diri

Hal ini terlihat dari bagaimana sejumlah manuver terjadi mulai dari gerakan menteri pertahan itu hingga manuver relawan dari Anies.

Menurutnya, hanya satu sosok yang sepertinya tak tergoda oleh kualitas yang dimiliki oleh sosok Khofifah Indar Parawansa, yakni Ganjar Pranowo.

"Hanya Ganjar Pranowo yang belum serius mendekati Khofifah. Mungkin karena punya calon wakil presiden sendiri: Erick Thohir. Atau hanya karena belum waktunya meminang Khofifah," kata Dahlan dalam catatan hariannya di Disway, dikutip pada Selasa (14/2/2023).

Dahlan melihat hingga hari ini Khofifah terus bersikap cool dan masih diam. Jangankan menyanggupi. Memberikan kisi-kisinya pun tidak. Orang begitu sulit menebak ke mana arah Khofifah di percaturan politik nasional.

"Dia terus sibuk membangun Jatim. Padahal godaan politik nasional begitu besar. Dia tidak ingin mendapat kesan meninggalkan tanggung jawab utama sebagai gubernur. Dia tidak terlihat membentuk jaringan relawan. Juga belum safari ke mana-mana. Dia terus safari di Jatim," jelas mantan Menteri BUMN itu.

Sikap Khofifah itu, lanjut Dahlan, karena dia ingin mencatatkan prestasi maksimal di Jatim. Dia mewarisi jabatan gubernur-gubernur sebelumnya yang juga berprestasi.

Baca Juga: Isu Pencurian hingga Pelecehan Mewarnai Rakornas Partai Ummat, Amien Rais Cs: Bukan Kader, Penyusup!

Kebesaran Jatim sebagai provinsi besar, kali ini ada di tangan gubernur wanita. Dahlan menilai, Khofifah sudah berhasil mentransformasikan diri dari seorang pemimpin organisasi masa wanita menjadi seorang teknokrat.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: