Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Survei Sebut PDIP Masih Perkasa, Gerindra Jadi 'Ancaman' Serius Buat Megawati Cs

Survei Sebut PDIP Masih Perkasa, Gerindra Jadi 'Ancaman' Serius Buat Megawati Cs Kredit Foto: Antara/Nova Wahyudi/

Dengan kokohnya posisi Gerindra menjadi dua besar partai dengan elektabilitas paling kuat, Populi Center mencatat hal ini juga selaras dengan elektabilitas Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto yang terus meningkat.

Hal tersebut dipaparkan Populi Center dalam kategori akseptabilitas 13 tokoh nasional yang memuat peningkatan popularitas atau dikenalnya Prabowo di masyarakat.

Baca Juga: Soroti Nyinyiran Megawati Soal Ibu-ibu Pengajian, Rocky Gerung: Kalau Soekarno Masih Hidup Dia Bakal Geleng-geleng Kepala Lihat Kader PDIP

Pada Maret 2022, sekitar 78,3 persen masyarakat kenal dan menyukai Prabowo. Lalu pada Februari 2023, angka tersebut melambung menjadi sekitar 80,5 persen.

Survei Nasional yang dilakukan Populi Center melibatkan 1.200 responden dari 38 Provinsi di Indonesia selama 25 Januari hingga 3 Februari 2023.

Metode pengambilan data dalam survei ini dilakukan melalui wawancara tatap muka dengan responden yang dipilih menggunakan metode acak bertingkat  (multistage random sampling).(ray/jpnn)

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Advertisement

Bagikan Artikel: