Kolaborasi Xapo Bank dengan Lightning Network Dukung Pembayaran Bitcoin yang Lebih Cepat
Dalam upaya untuk meningkatkan kemampuan Bitcoin-nya, bank swasta internasional yang berkantor pusat di Gibraltar, Xapo Bank kini telah mengintegrasikan layanannya dengan platform infrastruktur Lightning Network, Lighspark.
Dilansir dari Cointelegraph pada Jumat (3/3/2023), perusahaan secara resmi memperkenalkan integrasi baru tersebut pada 27 Februari sebagai bagian dari pembaruan untuk aplikasi Bank Xapo di App Store dan Google Play Store.
CEO Xapo Bank Seamus Rocca mengatakan bahwa dengan integrasi Lightning Network, kini Xapo dapat memungkinkan pelanggannya untuk membayar Bitcoin tanpa harus mengubahnya menjadi dolar AS.
Baca Juga: 412 Mesin ATM Bitcoin Mati Selama Dua Bulan Pertama 2023
Rocca menerangkan bahwa transaksi Bitcoin dapat memakan waktu yang lama hingga satu jam selama periode penggunaan tinggi, yang membuat Bitcoin tidak cocok untuk pembayaran harian kecil seperti untuk pembayaran bahan makanan. Dengan integrasi layanan Xapo-Lightning Network, transaksi dapat dilakukan dengan lebih cepat dan murah di Xapo serta mengurangi waktu tunggu konfirmasi blockchain dan biaya transaksi di jaringan Bitcoin asli.
Kini nasabah Xapo Bank dapat langsung membayar pembelian kecil hingga US$100 di vendor mana pun yang menerima pembayaran Lightning. Namun untuk sementara ini transaksi volume tinggi tidak akan didukung dengan layanan integrasi tersebut.
Waktu konfirmasi rata-rata Bitcoin telah mengalami lonjakan besar pada pertengahan Februari di tengah aktivitas besar-besaran jaringan Bitcoin. Terkait ini Rocca mencatat bahwa pembayaran Bitcoin sangat penting selama masa hiperinflasi, ketidakpastian ekonomi, dan kekacauan politik. Oleh karenanya Xapo Bank kini berupaya memberikan solusi terhadap tantangan yang ada.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tri Nurdianti
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait:
Advertisement