Bulan Penuh Keberkahan, PDIP Jabar Ajak Pesantren Bersinergi Menggemakan Ramadan
“Apalagi, kalau bicara tentang gotong royong. Mereka hidup sehari-hari diisi dengan semangat gotong royong. Dan yang tak kalah penting, pesantren juga sudah menjadi simbol kesederhanaan. Karena itu, saatnya kita bersinergi dengan pesantren, karena PDIP punya kepentingan untuk ikut mengawal kelangsungan bangsa dan negara ini,” jelasnya
Baca Juga: PDIP Berbagi Amplop Berisi Uang, Elite Megawati Disorot Tajam: Dua Pelanggaran Pemilu Telah Terjadi!
Sementara itu, salah satu perwakilan dari FKPP, Habib Ahmad Alhadad, menyambut positif pertemuan dengan pimpinan DPD PDI Perjuangan tersebut, karena pesantren juga punya kepentingan yang sama.
“Terimakasih kepada Kang Ono yang telah mengambil inisiatip bersilaturahmi dengan kami. Kita memang harus bersinergi. Karena kalau bicara mengurus bangsa, tak bisa hanya diserahkan kepada para politisi saja. Para kiai, ustad, habib dan ulama juga harus terlibat,” pungkasnya
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Aldi Ginastiar
Advertisement