Setelah ke Airlangga Hartarto, Cak Imin Akan Bertandang Temui SBY di Cikeas, Bahas Apa?
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin), dikabarkan akan berkunjung ke kediaman Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Cikeas, Bogor, pada Rabu (3/5/2023) malam nanti.
Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid. Dia menyebut pertemuan Cak Imin dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat itu dalam rangka halalbihalal setelah merayakan Idulfitri.
Baca Juga: Dinamika Politik Warnai Pertemuan Cak Imin dan Airlangga Hartarto Siang Ini
"Betul, jam 19.30 Gus Imin akan bertemu Pak SBY di Cikeas, dalam rangka lebaran Idulfitri," kata Jazilul saat dikonfirmasi, di Jakarta, Rabu (3/5/2023).
Menurut Jazilul, pertemuan ketua umumnya hanya sebatas silaturahmi yang diisi dengan diskusi kebangsaan. Mengingat, kata dia, SBY memiliki pemikiran yang baik demi keberlangsungan generasi Indonesia.
"Silaturahmi saja, sambil diskusi. Pak SBY pemikirannya diperlukan untuk generasi bangsa ini," paparnya.
Meski demikian, Jazilul tidak menyebut pertemuan Cak Imin dan SBY akan membahas ihwal koalisi pencapresan. Dia mengatakan pembahasan tersebut sudah memiliki porsinya dan tempat masing-masing.
"Urusan koalisi dan pilpres, sudah ada tempatnya masing-masing," katanya.
Sementara itu, Cak Imin juga diagendakan akan bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, Rabu (3/5/2023) siang ini, dibilangan Senayan, Jakarta.
Baca Juga: Prabowo-Cak Imin, Sekjen Gerindra: Keduanya Makin Mantep
Selain untuk bersilaturahmi, pertemuan Cak Imin dan Airlangga Hartarto juga akan membahas dinamika politik saat ini.
"Rencana halalbihalal DPP PKB dan DPP Golkar, Rabu, 3 Mei jam 13.00 di Resto Pelataran Senayan," katanya.
"Agendanya halalbihalal sekaligus tukar pikiran terkait update perkembangan politik," tandasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Andi Hidayat
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait:
Advertisement