Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

MUI Pusat Diserang Orang Tak Dikenal, Kecurigaan Fadel Muhammad: Ada yang Tak Suka dengan Islam

MUI Pusat Diserang Orang Tak Dikenal, Kecurigaan Fadel Muhammad: Ada yang Tak Suka dengan Islam Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Ketua MPR, Fadel Muhammad, mengecam keras aksi penembakan yang terjadi di Kantor Pusat MUI, Menteng, Jakarta, Selasa (2/5/2023). 

Fadel menduga, insiden tersebut dilakukan oleh pihak yang tidak senang dengan keberadaan Islam dan berusaha menciptakan kondisi tegang di tengah masyarakat.

Baca Juga: Hasil Temui Airlangga, PKB Sebut Lahirkan Keputusan Luar Biasa: Golkar Gabung KKIR

"Saya menduga, tidak menutup kemungkinan ini adalah perbuatan pihak-pihak yang tidak suka dengan Islam dan harmonisasi yang ada di Indonesia, dan berupaya mengacaukan situasi dan kondisi untuk menyebarkan ketakutan di tengah masyarakat," ujar Fadel dalam keterangan tertulisnya, Rabu (3/5/23).

Apalagi, kata Fadel, tahun politik 2024 kian dekat. Dia berharap insiden penembakan itu tidak ada sangkut-pautnya dengan upaya mengacaukan pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

Oleh sebab itu, dia berharap aparat penegak hukum segera menyelidiki apa motif pelaku yang sebenarnya. Fadel juga mengajak masyarakat untuk tenang dan bereaksi berlebih.

"Kita serahkan dan percayakan semua ini kepada yang berwenang. Tetap saling menjaga agar kejadian seperti ini tidak terjadi lagi di kemudian hari," tandasnya.

Sebagaimana diketahui, insiden penembakan Kantor MUI belum juga menemui kejelasan motif dari pelaku. Saat itu, diketahui pelaku ingin bertemu dengan Ketua MUI Miftachul Akhyar.

Baca Juga: Mimpinya Terhalang Komando Jokowi, Nasib Prabowo Disoroti: Pilihannya, Cawapres atau Nonton Saja

Tiba-tiba pelaku emosi dan meletuskan beberapa tembakan ke arah Gedung MUI yang mengakibatkan tiga pegawai MUI terluka ringan akibat serpihan kaca. Pelaku sendiri kemudian pingsan dan tewas usai melakukan aksi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Andi Hidayat
Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: