Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Minat Konsumen akan Alat Rumah Tangga Modern Meningkat, MODENA Hadirkan Home Center di Bandung

Minat Konsumen akan Alat Rumah Tangga Modern Meningkat, MODENA Hadirkan Home Center di Bandung Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Minat konsumen terhadap solusi rumah tangga modern makin meningkat. Melihat kondisi tersebut, MODENA berkomitmen menghadirkan solusi rumah tangga inovatif dan paling mudah dijangkau oleh seluruh konsumen Indonesia dengan meresmikan MODENA Home Center (MHC) di Kota Bandung.

Terletak di Jl. Ahmad Yani No. 701, Home Center ini hadir dengan konsep A Place to Elevate Your Home yang akan menjadi tujuan utama bagi masyarakat Kota Bandung dan sekitarnya dalam mencari inspirasi dan solusi terbaik untuk meningkatkan kehidupan di rumah.

Baca Juga: Cat Waterproof: Membuat Rumah Menjadi Lebih Nyaman, Indah, dan Sehat

Franchise Acquisition Manager MODENA, Yunanto Sirin, mengatakan bahwa pihaknya sangat antusias dengan pembukaan MODENA Home Center terbaru di Kota Bandung, terutama setelah melihat tingginya minat masyarakat terhadap solusi rumah tangga modern.

"Melalui MHC Bandung, kami berkomitmen memberikan pengalaman terbaik kepada masyarakat Bandung dalam meningkatkan kualitas kehidupan di rumah mereka," kata Yunanto kepada wartawan di Bandung, Rabu (7/6/2023).

Solusi rumah tangga yang ditawarkan MODENA bertujuan untuk mempermudah keluarga dalam menjalani gaya hidup yang lebih berkualitas dari berbagai aspek. Untuk memahami keunggulan produk-produk MODENA dengan lebih baik, MODENA mengajak pelanggan untuk merasakan inovasi-inovasinya secara langsung.

Berangkat dari prinsip ini, MODENA membuka MODENA Home Center di seluruh Indonesia, tempat di mana desain, teknologi, dan pelayanan terbaik berada pada satu tempat yang lebih dekat dengan pelanggan. Saat ini, MODENA telah memiliki total 42 MHC di seluruh Indonesia, termasuk Home Center terbaru di Bandung.

Setiap MHC dilengkapi dengan Service & Spare Part Point, di mana pelanggan dapat mengantarkan produknya ke MHC untuk diteruskan ke fasilitas servis terdekat. "Di MHC, pelanggan juga dapat menemukan koleksi suku cadang lengkap dan asli serta mendapatkan konsultasi langsung dengan MODENA Expert," ujarnya.

Adapun Branch Manager MODENA Bandung, Hengky Khe, mengungkapkan bahwa hadirnya MHC Bandung berfokus pada pengalaman langsung pengguna terhadap produk, serta pelayanan konsultasi eksklusif bersama MODENA Expert.

"Selain mendapatkan konsultasi seputar produk, pelanggan di Kota Bandung dan sekitarnya juga dapat menikmati berbagai penawaran menarik, seperti pengiriman dan instalasi gratis, layanan servis, serta program trade-in atau tukar tambah," jelasnya.

Baca Juga: Gandeng Sonlu-Shangling, Modena Berencana Produksi 6 Juta Produk Pertahun

Selain memberikan pengetahuan tentang MODENA Home Center dan rangkaian produk lengkap MODENA, event ini pun dimeriahkan berbagai kegiatan menarik. Salah satunya adalah cooking demo yang bertajuk Easy Brunch Delights oleh Chef Christo Tjahanto, Resident Chef MODENA Culinaria, sekaligus Top 6 MasterChef Indonesia Season 6.

Dia menambahkan, pengunjung dapat menyaksikan langsung keahlian Chef Christo dalam menciptakan hidangan-hidangan lezat menggunakan produk MODENA untuk santapan pagi yang mudah, tetapi mengesankan.

Dengan diluncurkannya MODENA Home Center di Bandung, MODENA berkomitmen untuk terus memperluas jangkauannya dan memberikan solusi inovatif serta pengalaman terbaik kepada konsumen di Indonesia.

"Pembukaan MHC Bandung juga diwarnai dengan berbagai promo menarik," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: