Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Desakan Deklarasi Cawapres, Pendukung Minta Cawapres Anies Diumumkan pada Tahun Baru Hijriah

Desakan Deklarasi Cawapres, Pendukung Minta Cawapres Anies Diumumkan pada Tahun Baru Hijriah Ilustrasi Anies Baswedan. | Kredit Foto: Wafiyyah Amalyris K
Warta Ekonomi, Jakarta -

Koalisi Perubahan didesak segera mengumumkan cawapres Anies Baswedan. Bahkan, desakan itu muncul salah satunya dari partai politik koalisi, yakni Partai Demokrat.

Merespons hal itu, salah satu pendukung Anies, Musni Umar, menyampaikan usulan waktu bagi pengumuman cawapres Anies. Menurut Profesor Sosiologi itu, tahun baru Hijriah yang bertepatan dengan tanggal 19 Juli 2023 mendatang jadi waktu yang tepat.

Baca Juga: Plate Terjerat Kasus Korupsi Rp8 Triliun, Safari Anies Jadi Sepi: Tak Ada Jet Pribadi...

"Sebaiknya dipertimbangkan pelaksanaan deklarasi calon wakil presiden dari koalisi perubahan untuk persatuan, dilakukan pada Tahun Baru Hijriyah 1 Muharram 1445 H," ungkapnya dalam unggahan di Twitter, dikutip Selasa (13/6/2023).

Dia pun menyampaikan sejumlah alasan. Pertama, menurutnya, pemilihan tanggal itu dilakukan untuk mengambil keberkahan, hikmah, spirit, dan pelajaran dari Hijrah Nabi Muhammad saw dan para sahabatnya dari Makkah ke Yastrib (Madinah) untuk mewujudkan perubahan, perbaikan, keadilan, perkembangan, dan kemajuan seluruh bangsa Indonesia.

"Kedua, untuk mengambil momentum Tahun Baru Hijriyah guna memperkuat kebersamaan dan kerja sama, persatuan dan kesatuan disertai semangat membangun bangsa dan negara, sehingga lebih baik, lebih sejahtera, lebih adil dan beradab," ujarnya.

Selanjutnya, demi melakukan evaluasi mengidentifikasi kelemahan dan kekurangan serta untuk berlomba dalam kebaikan. Keempat, untuk mengokohkan tekad dan semangat guna mewujudkan perubahan positif dari kondisi yang tidak baik.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Puri Mei Setyaningrum
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: