Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Penuhi Kebutuhan Industri, Huawei Siap Ciptakan Rekayasa Teknologi 5.5G

Penuhi Kebutuhan Industri, Huawei Siap Ciptakan Rekayasa Teknologi 5.5G Kredit Foto: Huawei

Sabrina mengatakan, kapabilitas yang pertama adalah mengintegrasi berbagai teknologi berbeda, baik itu cloud, jaringan, edge, dan perangkat berdesain sistematik dan inovasi lintas domain. 

“Jika digabungkan dengan optimalisasi pada perangkat lunak, perangkat keras, chip, dan algoritma, kita akan dapat mengatasi tantangan yang mungkin timbul dalam upaya membangun solusi kompleks untuk seluruh skenario yang berbeda di berbagai sektor industri," ujar Sabrina. 

Sabrina menambahkan, kemampuan mengintegrasikan berbagai pendekatan terhadap manajemen yang berbeda itu diperlukan.

“Transformasi digital dan cerdas bukanlah semata-mata mengenai teknologi itu sendiri, melainkan tentang bagaimana mentransformasi pendekatan Anda terhadap manajemen. Digitalisasi memerlukan perumusan ulang hubungan antarmanusia, peristiwa, hal-hal, dan teori, serta penerapan sebuah pendekatan manajemen yang lebih terbuka dan berpandangan ke depan, guna menghadapi tantangan di masa mendatang,” jelasnya.

Baca Juga: Kontribusi Web3 dalam Membangun Masa Depan Internet

Kehadiran 5.5G mendorong terciptanya nilai bisnis baru di berbagai bidang seperti menghubungkan orang, IoT, dan Internet of Vehicles (IoV), serta mendukung banyak sektor industri dalam perjalanan transformasi mereka menuju dunia yang cerdas.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Nadia Khadijah Putri
Editor: Rosmayanti

Advertisement

Bagikan Artikel: