Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

e-Fishery Kumpulkan Dana Segar Rp715 Miliar dari KWAP dan 500 Southeast Asia

e-Fishery Kumpulkan Dana Segar Rp715 Miliar dari KWAP dan 500 Southeast Asia Kredit Foto: EFishery

Tahun lalu, e-Fishery mengeklaim bahwa mereka telah menyebarkan ribuan smart feeder (pengumpan pakan pintar), yang melayani lebih dari 30 ribu pembudi daya di 24 provinsi di Indonesia hingga saat ini. Di samping itu, lebih dari 7 ribu pembudi daya telah didukung oleh layanan eFund dari perusahaan tersebut, dengan total pinjaman yang disetujui melampaui US$28 juta (Rp419 miliar). 

e-Fishery pun meraih US$90 juta (Rp1,3 triliun) pada putaran pendanaan Seri C yang dipimpin bersama investor milik negara Singapura, seperti Temasek, SoftBank Vision Fund II, dan Sequoia Capital milik India.

Dalam putaran pendanaan Seri B-nya, e-Fishery meraih pendanaan yang jumlahnya tidak disebutkan pada Agustus 2020. Putaran tersebut didukung Northstar Group dan Go-Ventures, dengan partisipasi dari Aqua Spark dan Wavemaker Partners. Perusahaan tersebut juga mendapatkan pembiayaan utang sebesar US$32 juta (Rp479 miliar) dari DBS Bank Indonesia pada Oktober tahun lalu.

Baca Juga: CEO Startup Dagangan Buka-bukaan Rahasia di Balik Lonjakan Pendapatan 44%

Unicorn Indonesia ini sebelumnya mengumumkan rencana untuk menggandakan pasar di Amerika Serikat karena tampaknya akan meningkatkan kontribusi ekspor secara signifikan ke lini teratasnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Nadia Khadijah Putri
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: