Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo, melantik dan memimpin serah terima jabatan 15 (lima belas) Pemimpin baru Kantor Pusat dan Perwakilan BI, pada hari ini (5/7) di Jakarta. Pelantikan pimpinan di BI merupakan bagian dari implementasi transformasi organisasi dan sumber daya manusia guna memperkuat efektivitas organisasi dan pelaksanaan tugas BI.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Perry menyampaikan 3 (tiga) pesan penting yaitu syukur, inovasi, dan karakter (SIK) kepada pejabat baru yang dilantik. Pertama, bersyukur kepada Tuhan YME yang telah menganugerahi amanah jabatan tersebut. Baca Juga: Melandai, BI Yakin Inflasi Masuk Sasaran 3,0±1% Tahun ini
"Kedua, pemimpin perlu melakukan inovasi untuk menciptakan legacy dengan senantiasa memberikan kontribusi terbaik dalam bekerja di Bank Indonesia. Ketiga, memperkuat karakter kepemimpinan dalam diri sendiri agar mampu menjadi pemimpin yang lebih baik dan bermanfaat bagi rakyat dan negara," ujarnya di Jakarta, Rabu (5/7/2023).
Berikut daftar nama pemimpin baru BI yang dilantik.
1. Debrina Widianti, sebelumnya menjabat Kepala Departemen Manajemen Risiko menjadi Kepala Departemen Audit Intern, efektif menjabat September 2023.
2. Rika S. Dewi, sebelumnya menjabat Kepala Grup Departemen Audit Intern menjadi Kepala Departemen Manajemen Risiko, efektif menjabat September 2023.
3. R. Erwin Soeriadimadja, sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Selatan menjadi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, efektif menjabat Juli 2023.
4. Ricky Perdana Gozali, sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Timur menjadi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Promnsi Sumatera Selatan, efektif menjabat Juli 2023.
5. Budi Widihartanto, sebelumnya menjabat Advisor Kantor Perwakilan Bank Indonesa Provinsi Kalimantan Selatan menjadi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Timur, efektif menjabat Juli 2023.
6. Ibrahim, sebelumnya menjabat Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara menjadi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Promnsi Daerah Istimewa Yogyakarta, efektif menjabat Agustus 2023.
7. Heru Saptaji, sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan Bank Indonesa Provinsi Nusa Tenggara Barat menjadi Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, efektif menjabat Juli 2023.
8. Yukon Afrinaldo, sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jember menjadi Kepala Divisi Depertemen Pengelolaan Logistik dan Fasilitas, efektif menjabat Juli 2023.
9. Gunawan, sebelumnya menjabat Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten menjadi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jember, efektif menjabat Juli 2023.
10. Berry Arifsyah Harahap, sebelumnya menjabat Ekonom Ahli Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Tengah menjadi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Nusa Tenggara Barat, efektif menjabat Juli 2023.
11. Marwadi, sebelumnya menjabat Deputi Direktur Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Utara menjadi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Tegal, efektr menjabat Agustus 2023.
12. Firman Mochtar, sebelumnya menjabat Kepala Grup Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter menjadi Pelaksana Tugas Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter, efektif menjabat Mei 2023.
13. Teddy Pirngadi, sebelumnya menjabat Advsor Departemen Sumber Daya Manusia menjadi Pelaksana Tugas Kepala Departemen Pengelolaan Kepatuhan dan Laporan, efektif menjabat Desember 2022. Baca Juga: Inflasi Masih Tinggi, BI Prediksi Suku Bunga The Fed Kembali Dinaikkan
14. I Gede Putu Wira K., sebelumnya menjabat Kepala Grup Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter menjadi Pelaksana Tugas Kepala Perwakilan Bank Indonesa Provinsi Sumatera Utara, efektif menjabat Desember 2022.
15. Reza Anglingkusumo, sebelumnya menjabat Kepala Grup Departemen Kebijakan Makroprudensialmenyadi Pelaksana Tugas Kepala Departemen Statistik, efektif menjabat Januari 2022.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman
Tag Terkait:
Advertisement