Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kubu Anies, Ganjar dan Prabowo Beradu Yel-yel di KPU

Kubu Anies, Ganjar dan Prabowo Beradu Yel-yel di KPU Bakal calon presiden Anies Baswedan (tengah), Ganjar Pranowo (kanan) dan Prabowo Subianto (kiri) bergandengan tangan usai melakukan pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (30/10/2023). Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan dan makan siang bersama dengan tiga bakal calon presiden. | Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketiga pasang capres-cawapres memenuhi jadwal tahapan Pemilu di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, pada Selasa (14/11/2023) petang ini. Adapun ketiga pasang capres-cawapres akan menjalani pengundian nomor urut di Pilpres 2024.

Berdasarkan pantauan lapangan Warta Ekonomi, terpantau para pendukung dari masing-masing capres-cawapres memadati tribun penonton. Adapun para pendukung pasangan capres-cawapres saling adu yel-yel saat sembari menanti pengundian nomor urut capres-cawapres digelar KPU.

Baca Juga: Lewat Harsa, Putra Anies Baswedan Berupaya Berdayakan Pemuda dan Dukung UMKM

Pendukung Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sendiri terpantau menyuarakan yel-yel dengan serempak dari tribun penonton.

Sambil menanti para pasangan capres-cawapres gelar gala dinner bersama pimpinan KPU, para pendukung saling lempar yel-yel. Awalnya, pendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menyanyikan yel-yel berikut ini.

"Prabowo-Gibran, Prabowo-Gibran, Prabowo-Gibran, Prabowo-Gibran, satu putaran, seng ada lawan," sorak para pendukung Prabowo-Gibran.

Lantas yel-yel dari para pendukung Prabowo-Gibran itu juga disambut oleh pendukung pasangan calon Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Adapun yel-yel itu mengajak publik untuk memilih pasangan yang didukungnya.

Baca Juga: Anies-Muhaimin, Ganjar-Mahfud, dan Prabowo-Gibran Penuhi Jadwal Pengundian Nomor Urut di KPU

"Pilihlah Amin, Pilihlah Amin, Amin, Amin, Amin," soraknya.

Tak berselang lama, para pendukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD juga menyuarakan yel-yel tandingan. Dalam yel-yel itu memuat keyakinan terhadap pasangan Ganjar-Mahfud.

"Jangan gentar kita punya Ganjar, jangan takut kita punya Mahfud, Pilih Ganjar-Mahfud," sorak pendukung Ganjar-Mahfud serempak.

Baca Juga: 444 Personel Kepolisian Siap Kawal Anies-Imin, Ganjar-Mahfud dan Prabowo-Gibran

Diberitakan sebelumnya, terpantau kedatangan pasangan capres-cawapres Anies Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Keduanya tiba pukul 18.53 WIB mengenakan kemeja putih bercelana bahan hitam.

Di sisi lain, pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD tiba sekitar pukul 18.57 WIB. Keduanya tiba mengenakan kemeja dengan warna yang berbeda, Ganjar Pranowo kemeja hitam sementara Mahfud mengenakan kemeja putih.

Sementara Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka tiba sekitar pukul 18.40 WIB. Keduanya kompak mengenakan kemeja biru langit dengan paduan celana bahan berwarna hitam.

Sebagaimana diketahui, Ketua KPU, Hasyim Asy'ari menyebut pengundian nomor urut peserta Pilpres akan awali dengan gala dinner di Kantor KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023) pukul 18.30 WIB. Adapun dalam gala dinner tersebut KPU turut mengundang pimpinan partai politik pengusung capres dan cawapres tersebut.

Baca Juga: Soal Nomor Urut Capres dan Cawapres, Begini Tanggapan KPU!

"Tanggal 14 November 2023 rencananya dimulai pukul 18.30 WIB. Jadi dimulai dengan gala dinner, makan malam dengan pasangan calon presiden dan wakil presiden serta pimpinan partai politik yang mengusulkan atau mendaftarkan masingm-asing calon," kata Hasyim dalam konferensi persnya di Kantor KPU, Jakarta, Senin (14/11/2023).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Andi Hidayat
Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: