Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI menyatakan kesiapannya bekerja sama dengan sejumlah lembaga filantropi di Mesir, sebagai wujud dukungan kemanusiaan terhadap Palestina.
Kesiapan BAZNAS RI ditandai dengan kadatangan tim kemanusiaan BAZNAS RI dipimpin KH. Noor Achmad, selaku Ketua BAZNAS RI ke Kairo, Selasa (22/11/2023). Kiai Noor didampingi Sekretaris Utama, Dr. Muchlis Hanafi; Direktur Pendistribusian, H. Ahmad Fikri; dan Direktur Kajian dan Pengembangan, Dr. H. Muhammad Hasbi Zaenal yang merupakan alumni Al Azhar.
Baca Juga: Menko PMK Dorong BAZNAS Ciptakan Mekanisme Zakat Untuk Pemerataan Ekonomi
Kedatangan tim BAZNAS RI di Kairo disambut oleh Kepala Perwakilan RI KBRI Kairo, Lutfi Rauf beserta jajarannya dan penerima Beasiswa Cendekia BAZNAS Al Azhar di Kantor KBRI Kairo, sebelum melakukan penandatanganan MoU dengan sejumlah lembaga filantrofi di Mesir.
Dalam sambutannya, Kiai Noor menyampaikan tujuan kedatangan tim BAZNAS RI ke Kairo, Mesir, salah satunya adalah melakukan kerja sama dengan sejumlah lembaga filantrofi untuk mendukung bantuan kemanusiaan ke Gaza Palestina.
"Kunjungan tahun ini luar biasa. Selain untuk meluncurkan Beasiswa Cendekia BAZNAS (BCB) Al Azhar Angkatan 4, kunjungan ini juga bermaksud memberikan bantuan ke Palestina melalui kerja sama dengan beberapa lembaga filantrofi di Mesir," kata Kiai Noor.
Kiai Noor mengatakan, BAZNAS membawa Tim Kemanusian BAZNAS untuk menyukseskan penyaluran bantuan dari masyarakat Indonesia kepada rakyat Palestina.
Baca Juga: Rp1,35 Miliar Infaq, BAZNAS-Pemda Siap Turun Alirkan Bantuan untuk Palestina
"Kami juga membawa Tim Kemanusiaan BAZNAS untuk menyukseskan penyaluran bantuan dari masyarakat Indonesia untuk rakyat Palestina. Mudah-mudahan sinergisitas kita dengan lembaga di Mesir dapat meringankan beban korban serangan Israel di Palestina," kata Kiai Noor.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement