Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Beredar 'Batch Program Kartu Pra-Kerja' Mengatasnamakan Kemenko PMK, Ini Faktanya!

Beredar 'Batch Program Kartu Pra-Kerja' Mengatasnamakan Kemenko PMK, Ini Faktanya! Kredit Foto: Boyke P. Siregar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menanggapi munculnya edaran mengenai “Batch Program Kartu Pra-Kerja” mengatasnamakan Kemenko PMK yang berisi tentang pelatihan dan pembagian uang saku untuk warga DKI Jakarta di media sosial, Kemenko PMK menyatakan bahwa edaran tersebut merupakan informasi palsu.

Kemenko PMK merupakan kementerian yang mempunyai tugas utama menyelenggarakan koordinasi, sinkronisasi, dan pengendalian tentang urusan kementerian/lembaga dalam penyelenggaraan pemerintahan di bidang pembangunan manusia dan kebudayaan.

Edaran yang mengatasnamakan Kemenko PMK tentang Program Kartu Pra-Kerja adalah “tidak benar”. Program Kartu Pra-Kerja merupakan ranah tugas, fungsi, dan kewenangan dari Kemenko Perekonomian.

Baca Juga: Menuju Ekonomi Hijau, Prakerja Miliki Beragam Pelatihan Keterampilan Pekerjaan Hijau

Adapun informasi mengenai pendaftaran Program Kartu Pra-Kerja yang benar dapat dilakukan melalui laman https://www.prakerja.go.id dengan masuk ke menu pendaftaran. Petunjuk mengenai mekanisme pendaftaran juga telah terdapat di dalam laman tersebut.

Kemenko PMK juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk berhati-hati dalam menerima informasi yang beredar bebas di media sosial.

Mencermati alamat situs menjadi salah satu cara untuk memastikan kebenaran informasi yang beredar. Masyarakat dapat menelusuri kebenaran informasi yang beredar melalui sumber lain yang didapat dari institusi resmi yang berwenang.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rena Laila Wuri
Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: