Dalam agenda Annual International Forum on Economic Development and Public Policy ke-12 di Bali, Kementerian Keuangan menyampaikan bahwa kondisi ekonomi global semakin terfragmentasi.
Staf khusus Kementerian Keuangan, Yustinus Prastowo, menilai adanya perubahan pola pikir dalam hubungan internasional perdagangan dan investasi.
Menyoroti potensi Indonesia, dia menyatakan bahwa negara ini memiliki sumber daya yang mumpuni untuk membangun industri semikonduktor di dalam negeri.
"Perlu memperkuat dan mengoptimalkan hilirisasi industri, terutama mengingat posisi strategis Asia Tenggara, termasuk Indonesia, yang dapat diuntungkan di tengah ketidakpastian global," kata Yustinus, Jumat (8/12/2023).
Kondisi tersebut juga dianggap dapat mendorong peningkatan pangsa ekspor Indonesia ke pasar global.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Naeli Zakiyah Nazah
Editor: Amry Nur Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement