Viral Video Dukungan Satpol-PP, Cak Imin Minta Timnas AMIN, Mendagri, hingga Presiden Turun Tangan
Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) turut mengomentari video Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) yang menyatakan dukungannya terhadap Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, di Pilpres.
Cak Imin meminta jajaran Tim Nasional (Timnas) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) untuk segera mengambil tindakan terkait video itu. Dia bahwa meminta Timnas AMIN untuk mengadukan video itu pada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).
"Saya minta Timnas yang ada di pusat maupun daerah untuk mengadukan ini ke Bawaslu," kata Cak Imin lepada wartawan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (3/1/2024).
Baca Juga: Cak Imin Ungkap Tiga Persoalan Nelayan, Janji Bakal Gratiskan Solar Seandainya Menang Pilpres
Cak Imin juga meminta Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, bahkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menertibkan seluruh aparatnya. Hal itu dia nilai pertunjukan menjaga netralitas aparat negara jelang pemilu.
"Saya minta kepada Menteri Dalam Negeri, minta juga kalau perlu Presiden untuk kembali menertibkan seluruh aparatnya untuk bersikap netral," jelasnya.
Lebih jauh, Cak Imin menilai ketidaknetralan aparat negara bisa berdampak pada kualitas Pemilu. Seandainya terjadi gangguan, kata dia, akan mengganggu masa depan bangsa.
"Sekali lagi, sikap netral Anda menyelamatkan pemilu, kalau pemilu tercoreng, masa depan bangsa kita terganggu," tandasnya.
Baca Juga: Cak Imin: Kepentingan Rakyat Harus Diutamakan dalam Polemik Pengungsi Rohingya
Sebagaimana diketahui, beredar video sekelompok orang berseragam Satpol PP mengumumkan sikap politiknya di Pilpres 2024 mendatang. Dari video yang diakes Warta Ekonomi, video itu berisi dukungan terbuka yang disampaikan seraya menunjukkan foto Gibran Rakabuming.
"Bismillahirrahmanirrahim, assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Kami dari Forum Komunikasi Bantuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Garut menyatakan Indonesia membutuhkan pemimpin muda di masa depan, Mas Gibran Rakabuming Raka. Terima kasih," kata salah seorang pria dalam video, dikutip Rabu, (3/12/2023).
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Andi Hidayat
Editor: Amry Nur Hidayat
Advertisement