Kehadiran produk UMKM di Stasiun KAI Gondangdia ini menunjukkan bahwa Pertamina terus mendukung pemberdayaan UMKM sebagai bagian dari upaya meningkatkan ekonomi masyarakat.
Baca Juga: Cak Imin: Pemerintah Jokowi Abai Soal Nasib Petani dan Nelayan
Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso menambahkan, vending machine Pertamina kali ini merupakan yang pertama, namun ke depan Pertamina akan menambahkan vending machine serupa di beberapa lokasi strategis lainnya.
"Melalui vending machine UMKM, Pertamina siap memberi dukungan bagi masyarakat dan pelaku UMKM lokal untuk memperluas pasar agar bisa mandiri secara ekonomi," jelas Fadjar.
Baca Juga: Ganjar: Impor Batik Harus Dibatasi Agar UMKM Dalam Negeri Terlindungi
Sementara itu, Sucipto, Pemilik UMKM olahan ikan dan udang binaan Pertamina dengan merk Fish Snack mengungkapkan, pihaknya mengapresiasi fasilitas penjualan vending machine ini. Dia berharap, dengan tersebarnya produk Fish Snack di fasilitas umum, akses pasar UMKM akan semakin terbuka, sehingga UMKM dapat makin berkembang, memperluas pemasaran dan akhirnya menjadi UMKM yang mandiri.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement