
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat pada perdagangan Senin, 22 Januari 2024. Berdasarkan data RTI Business, indeks Indonesia itu terapresiasi 20,52 poin atau 0,28% sehingga posisinya menanjak ke level 7.247,92.
Merujuk dari sumber yang sama, PT Astra International Tbk (ASII) berada di posisi pertama sebagai saham terlaris hari ini. Walau melemah -2,34%, tapi saham perusahaan tersebut sukses mengumpulkan nilai transaksi sebesar Rp896,65 miliar.
Baca Juga: Usai Memerah, IHSG Terbang ke Level Tertingginya pada Akhir Perdagangan Hari Ini
Posisi berikutnya disusul oleh PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN). Total transaksi yang dibukukan mencapai Rp761,98 miliar meski saham itu juga tampak merosot -7,34% pada sore ini.
Adapun posisi ketiga ditempati oleh PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. Saham berkode BMRI ini turut menurun tipis -0,38 namun berhasil membukukan nilai transaksi sebesar Rp630,07 miliar.
Sementara itu, deretan saham yang juga banyak diburu investor hari ini, yaitu BBRI, BBCA, TPIA, AMMN, BREN, TLKM, BBNI, BOGA, CGAS, BRPT, BRIS, hingga STRK.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri
Tag Terkait:
Advertisement