Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Makin Mudah! Jenius Hadirkan GarudaMiles untuk Penukaran Yay Points Langsung dari Aplikasi

Makin Mudah! Jenius Hadirkan GarudaMiles untuk Penukaran Yay Points Langsung dari Aplikasi Kredit Foto: Jenius
Warta Ekonomi, Jakarta -

Jenius dari Bank BTPN menghadirkan rewards terbaru pada penukaran Yay Points (poin pada Kartu Kredit Jenius) dalam kategori Travel, yaitu GarudaMiles. Penambahan ini menjadikan rewards kategori Travel pada penukaran Yay Points semakin lengkap sejak diperkenalkan pada Oktober 2022 lalu. 

Digital Banking Partnership Head Bank BTPN Febri Rusli, mengatakan, “Kami melihat tingginya antusiasme pengguna Kartu Kredit Jenius untuk kebutuhan traveling mereka, tidak hanya ke luar negeri, namun juga ke berbagai destinasi dalam negeri."

Baca Juga: Pendapatan Bunga Bersih Bank BTPN Naik pada 2023, Dirut Ungkap Kunci Keberhasilannya!

Merespon fenomena tersebut, Jenius akhirnya menghadirkan kolaborasi terbaru dengan Garuda Indonesia selaku maskapai flag carrier di Indonesia, yang menghadirkan GarudaMiles menjadi salah satu rewards yang bisa ditukarkan dengan Yay Points. 

Penukaran Yay Points dapat dilakukan secara real time langsung melalui aplikasi Jenius, tanpa perlu repot telepon atau menunggu lama. Hal ini merupakan salah satu bentuk semangat Think Unthinkable yang Jenius usung untuk selalu berinovasi dan menghadirkan fitur dengan cara yang belum pernah terpikirkan sebelumnya. Begitu pun dengan proses penukaran Yay Points ke GarudaMiles yang juga dapat dilakukan secara real time langsung dari aplikasi Jenius.  

Baca Juga: Garuda Indonesia Luncurkan Rute Penerbangan Jakarta-Doha

Ima Rahmaniar, Miles & Ancillary Group Head menambahkan, “Sebagai maskapai flag carrier Indonesia sejak 75 tahun silam, Garuda Indonesia bangga dapat berkolaborasi dengan Jenius dalam memberikan pengalaman penukaran poin dengan lebih simpel dan praktis. Sistem penukaran poin secara real time dari aplikasi Jenius merupakan terobosan inovatif yang mempermudah masyarakat dalam melakukan redeem poin kartu kredit ke GarudaMiles."

Kerja sama tersebut, kata Ima, juga membuka peluang lebih luas kepada masyarakat Indonesia untuk menikmati layanan penerbangan bintang lima dari Garuda Indonesia dengan mudah, sekaligus mewujudkan impian mereka untuk bisa traveling ke berbagai destinasi eksotis di Indonesia dengan lebih nyaman.

Bergabungnya GarudaMiles sebagai rewards di kategori Travel membuat pilihan penukaran Yay Points untuk liburan jadi lebih beragam dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Teman Jenius dapat menikmati liburan domestik dengan lebih nyaman, cukup dengan menukarkan Yay Points ke GarudaMiles secara real time langsung dari aplikasi Jenus, untuk menjelajahi berbagai destinasi favorit.

Selain itu, Teman Jenius juga dapat memanfaatkan GarudaMiles untuk penerbangan gratis atau melakukan upgrade penerbangan ke Business Class. #SemuaAdaPoinnya dengan Kartu Kredit Jenius. Jenius percaya setiap transaksi kartu kredit tidak akan menjadi percuma karena #SemuaAdaPoinnya. 

Baca Juga: Luncurkan Program Travel Xperience, BTN Bidik Dana Nasabah Prioritas Rp57 Triliun

Lebih lanjut, Teman Jenius dapat mengoptimalkan pengeluaran karena semua transaksi dengan Kartu Kredit Jenius bisa mendapatkan Yay Points untuk ditukarkan dengan hal-hal yang diinginkan. 

Teman Jenius berkesempatan untuk melakukan penukaran 15.000 Yay Points ke GarudaMiles sebanyak maksimum 2 kali untuk mendapatkan bonus GarudaMiles masing-masing senilai 5.000 untuk setiap penukarannya.

Dengan begitu, teman Jenius bisa mengoptimalkan pengumpulan miles yang dapat digunakan untuk terbang gratis ke berbagai destinasi favorit di berbagai momen, mulai dari mudik di hari lebaran hingga libur tahun baru. 

“Kolaborasi ini dapat membawa kemudahan bagi seluruh pengguna Kartu Kredit Jenius, serta membantu traveler domestik dalam menikmati penerbangan yang aman dan nyaman. Ke depannya, kami akan terus menambahkan pilihan rewards lainnya yang relevan dengan kebutuhan para digital savvy,” tutup Febri Rusli. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri

Advertisement

Bagikan Artikel: