Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kerja Sama Pasarkan Reksa Dana, Sucor AM dan BRI Danareksa Sekuritas Optimis AUM Bakal Meningkat

Kerja Sama Pasarkan Reksa Dana, Sucor AM dan BRI Danareksa Sekuritas Optimis AUM Bakal Meningkat Kredit Foto: Annisa Nurfitri
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Sucorinvest Asset Management (Sucor AM) dan BRI Danareksa Sekuritas (Brids) menjalin Kerjasama untuk terus memperluas kanal distribusi produk reksa dana kepada masyarakat. BRIDS dianggap sangat tepat untuk menjadi mitra pemasaran Sucor AM, karena memiliki ekosistem jaringan pemasaran  reksa dana untuk mengokohkan inklusivitas finansial yang tengah dikampanyekan oleh Sucor AM. 

Melalui kerja sama ini, nasabah dapat mengakses 6 produk reksa dana Sucor AM dari berbagai kelas aset melalui aplikasi Brights. Untuk reksa dana saham nasabah dapat melirik Sucorinvest Equity Fund dan Sucorinvest Sharia Equity Fund. Sementara di reksa dana pendapatan tetap, Brids menyediakan Sucorinvest Stable Fund, Sucorinvest Sharia Sukuk Fund, serta Sucorinvest Money Market Fund dan Sucorinvest Sharia Money Market Fund untuk reksa dana pasar uang. 

Dalam sambutan tertulisnya, CEO Sucorinvest Asset Management Jemmy Paul Wawointana, memberikan pandangannya terkait target nasabah dan Optimisme kerja sama Sucor AM dengan BRIDS dapat mencakup berbagai kebutuhan masyarakat. 

Baca Juga: Dukung Pengembangan Pasar Modal, Sucor Sekuritas Luncurkan 3 Fitur Baru

“Melalui kerja sama ini, Sucor Asset Management ingin menambah opsi kanal distribusi untuk masyarakat. Pilihan reksa dana Sucor AM yang tersedia di aplikasi BRIGHTS saat ini dapat memenuhi berbagai kebutuhan dan tujuan finansial investor ritel, sesuai dengan harapan kami untuk meningkatkan inklusivitas  finansial yang sedang gencar kami kampanyekan" jelas Jemmy, di Jakarta, Selasa (7/5/2024).

Sementara itu, Associate Director Head of Product Development and Investment Specialist Sucorinvest Asset Management, Lolita Liliana, mengutarakan bila pada tahun ini pihaknya menargetkan dana kelolaan atau asset under management (AUM) Rp26 triliun meningkat 15,33% dari Rp22,55 triliun di tahun 2023. 

Ia menyatakan bila Sucor melihat potensi pasar di Indonesia masih sangat besar melihat nasabah perusahaan yang saat ini baru sebanyak 8.000 SID dengan jumlah rekening 1,2 juta. 

“Nasabah kami itu dari Sabang samapi Merauke, tapi sebenarnya di peta industri sebagian besar masih di Jawa dan kita pengen menyasar di luar Jawa yang masih besar marketnya yang belum terjangkau. Kami yakin AUM mashi dapat bertumbuh dibanding tahun lalu jadi kami masih positif,” jelas Lolita. 

Baca Juga: Theodorus Wiryawan Ditunjuk Sebagai Komisaris Utama Sucor AM: Gen-Z Masa Depan Iklim Investasi Indonesia

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Divisi Retail Business Acquisition BRI Danareksa Sekuritas, Reiza Afriansyah mengungkapkan bahwa sebagai salah satu manajer Investasi dengan rangkaian produk reksa dana yang diminati oleh investor ritel, Brids optimis kerja sama dengan Sucor AM dapat menggaet segmen ritel yang lebih luas lagi. Hal ini sejalan dengan target Brids mewujudkan target kenaikan AUM sebesar 50 persen dari tahun sebelumnya. 

“Kami melihat Sucor AM memiliki produk reksa dana dengan track record kinerja dan kredibilitas yang bagus dan diminati oleh investor ritel, seperti yang dapat dilihat dari berbagai penghargaan yang telah diterima oleh Sucor AM baik dalam dan luar negeri, salah satunya Indonesia's Best Asset Management Company in 2024 oleh Global Banking & Finance Review. Pencapaian Sucor AM membuat kami yakin kerja sama ini akan membawa peluang positif untuk masyarakat dalam berinvestasi, serta diharapkan akan berdampak positif terhadap pendapatan management fee dan kinerja bisnis ritel Perusahaan kedepannya,” ungkap Reiza. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: