Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jangkau Konsumen Lebih Luas di Indonesia, Etawalin Hadir di #FoodFestOnTikTok

Jangkau Konsumen Lebih Luas di Indonesia, Etawalin Hadir di #FoodFestOnTikTok Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Etawalin, susu kambing herbal terkemuka di Indonesia, dengan bangga mengumumkan kolaborasi strategis dengan TikTok. Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan brand awareness dan penjualan melalui kampanye kreatif di TikTok, platform distribusi video singkat terdepan yang sangat populer di kalangan masyarakat Indonesia.

Melalui kerjasama ini, penjualan Etawalin mengalami peningkatan sebesar 59% pada Quartal 1 (Q1) tahun 2024 ini. Kampanye ini ditujukan untuk individu yang berdomisili di kota-kota besar dan tertarik pada gaya hidup sehat serta tren kuliner.

“Kolaborasi dengan TikTok adalah langkah strategis kami untuk lebih mendekatkan diri dengan konsumen muda yang aktif di platform digital. Melalui kampanye kreatif di TikTok, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran akan manfaat susu kambing herbal Etawalin dan memperluas pasar kami,” kata Dr Erwin Panigoro, Executive Vice President Branding Marketing PT Herbathos Untuk Indonesia.

Sebagai bagian dari kolaborasi ini, Etawalin telah berpartisipasi dalam festival kuliner pertama dari TikTok di Indonesia bertajuk #FoodFestOnTikTok 2024 yang berlangsung pada 25-26 Mei 2024 di Lapangan Banteng, Jakarta, dengan suasana ruang terbuka hijau untuk pengalaman bersantap ala piknik yang menyenangkan. Festival ini juga akan menginspirasi pengunjung untuk menciptakan konten kreatif dan menikmati kuliner dengan cara yang sehat dan menyenangkan.

Baca Juga: Sudah Tak Punya Kendali Lagi, GOTO Serahkan Keputusan PHK ke Pihak Tokopedia yang Kini Dikuasai TikTok

Pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas di booth Etawalin, termasuk mencicipi susu Etawalin hangat gratis, mendapatkan merchandise eksklusif, dan bermain mesin tinju dengan hadiah menarik. Salah satu pengunjung, Hariyanto, berkomentar, “Etawalin rasanya enak, mirip susu jahe. Cocok diminum setiap hari, nyaman di perut dan manfaatnya terasa.”

Selain itu, booth Etawalin juga mendapatkan apresiasi dari TikTok atas partisipasinya dalam acara tersebut. Apresiasi ini menegaskan komitmen Etawalin untuk terus berinovasi dan mendekatkan diri dengan konsumen.

Dr Erwin Panigoro menambahkan, Kami sangat berterima kasih kepada semua pengunjung yang telah datang dan berinteraksi dengan kami di acara tersebut, yang memungkinkan kami untuk lebih memahami kebutuhan dan keinginan konsumen.

Partisipasi Etawalin di #FoodFestOnTikTok tidak hanya memperkuat posisi merek di pasar, tetapi juga menunjukkan komitmen perusahaan untuk terus beradaptasi dengan tren dan kebutuhan konsumen modern. Kami berharap dapat terus menjalin hubungan yang erat dengan konsumen dan menghadirkan produk-produk berkualitas tinggi yang mendukung gaya hidup sehat.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: