Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Reksa Dana Syariah STAR Asset Management : Investasi yang Amanah dan Berkah Sesuai Prinsip Syariah

Reksa Dana Syariah STAR Asset Management : Investasi yang Amanah dan Berkah Sesuai Prinsip Syariah Ilustrasi: Wafiyyah Amalyris K
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dengan 20 tahun pengalaman sebagai manajer investasi terkemuka di Indonesia, STAR Asset Management (STAR AM) berkomitmen untuk terus berkontribusi dan senantiasa memfasilitasi kebutuhan investasi bagi masyarakat Indonesia sesuai dengan profil risiko. Sehingga, STAR AM telah hadir selama 20 tahun dengan berbagai jenis dan kelas aset reksa dana mulai dari Pasar Uang, Pendapatan Tetap, Campuran, Saham hingga Indeks. 

Dalam kurun waktu hingga Mei 2024,  STAR AM telah memiliki total dana kelolaan (AUM) sebesar Rp16 triliun yang terdiri dari Reksa Dana dan Kontrak Pengelolaan Dana (KPD) menjadikannya sebagai salah satu perusahaan Manajer Investasi dengan pertumbuhan dana kelolaan tertinggi dalam beberapa tahun terakhir.

Seiring perjalanan waktu, STAR AM menyadari bahwa minat masyarakat Indonesia terhadap instrumen investasi, terutama investasi syariah terus meningkat, sehingga STAR AM tidak hanya fokus pada Reksa Dana Konvensional, melainkan juga Reksa Dana Syariah. Hal ini terlihat dari data hingga Mei 2024, STAR AM telah mengelola sebesar Rp284 miliar dari produk reksa dana syariah. Angka ini diperkirakan akan terus bertumbuh seiring peningkatan minat masyarakat terhadap investasi syariah.

Menjawab kondisi pasar yang penuh ketidakpastian saat ini dimana para investor cenderung memilih instrumen investasi yang konservatif hingga moderat dan adanya peningkatan minat masyarakat terhadap produk investasi syariah, STAR AM hadir dengan berbagai produk syariah unggulannya seperti STAR Sharia Money Market dan STAR Stable Amanah Sukuk.

Kedua produk tersebut menghadirkan fleksibilitas serta kemudahan berinvestasi bagi investor pemula untuk dapat menikmati potensi imbal hasil yang menarik sesuai dengan prinsip syariah. Selain kedua produk tersebut, STAR AM juga memiliki produk Reksa Dana syariah lainnya, yaitu STAR Global Sharia Equity USD yang mengakomodasi investor dengan profil risiko tinggi.

Baca Juga: Pentingnya Investasi Narasi Mengelola Reputasi Perusahaan

Di kelas aset Reksa Dana Pasar Uang, STAR Sharia Money Market, yang diluncurkan pada April 2021, bertujuan memberikan tingkat likuiditas tinggi serta imbal hasil menarik dengan kebijakan investasi 100% pada instrumen pasar uang syariah. Hingga 31 Mei 2024, reksa dana ini mencatatkan imbal hasil satu tahun sebesar 5,10%, menjadikannya salah satu dari lima reksa dana pasar uang syariah dengan imbal hasil tertinggi menurut data Infovesta.

Dengan minimum pembelian yang sangat terjangkau yaitu sebesar Rp 10.000, reksa dana ini dapat menjadi pilihan investasi bagi berbagai kalangan, mulai dari pelajar hingga lanjut usia. Pada tahun 2024, STAR Sharia Money Market meraih penghargaan “Anugerah Reksa Dana Terbaik 2024” untuk kategori “Pasar Uang Periode 1 Tahun Syariah AUM di bawah Rp50 miliar” dari Edvisor.id dan IDX Channel.

Pada kelas aset Pendapatan Tetap, STAR Stable Amanah Sukuk merupakan pilihan instrumen investasi dengan tingkat imbal hasil melebihi pasar uang yang tentunya diiringi dengan profil risiko rendah hingga moderat. Diluncurkan sejak November 2023 dengan kebijakan investasi pada Efek Syariah bersifat Utang dan/atau instrumen pasar uang Syariah dalam negeri, produk ini sangat digemari oleh para investor individu maupun institusi dikarenakan imbal hasil yang menarik serta fleksibilitas pembelian produknya.

Selama 6 bulan terakhir, STAR Stable Amanah sukuk mencatatkan imbal hasil sebesar 3.63%, membuatnya berada di Top 5 performance berdasarkan data Infovesta per 31 Mei 2024. Dengan minimum pembelian sebesar Rp 100,000 para investor dapat menikmati potensi imbal hasil yang menarik tanpa banyaknya kekhawatiran akan ketidakpastian pasar.

Produk-produk Reksa Dana Syariah unggulan ini turut serta ditampilkan pada acara Sharia Investment Week 2024 pada tanggal 6-8 Juni 2024 yang diselenggarakan oleh PT Bursa Efek Indonesia yang bekerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), PT Kliring Penjaminan Efek Indonesia (KPEI), dan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI). Kegiatan ini dirancang untuk meningkatkan literasi pasar modal syariah yang lebih luas dan inklusif serta memperkuat merek pasar modal syariah di Indonesia.

Baca Juga: Prospek Investasi Sektor Perbankan di 2024, Apa Kata STAR Asset Management dan Infovesta?

Hanif Mantiq, Direktur Utama STAR Asset Management, menyampaikan, "Kami sangat senang dengan antusiasme masyarakat terhadap instrumen investasi syariah, khususnya pada reksa dana STAR Sharia Money Market dan STAR Stable Amanah Sukuk. Produk ini menawarkan potensi imbal hasil yang menarik serta kemudahan berinvestasi, menjadikannya pilihan tepat bagi investor yang menginginkan investasi yang aman dan sesuai dengan prinsip syariah. Kami berkomitmen untuk memberikan solusi investasi yang amanah dan berkualitas kepada para investor kami".

Untuk memudahkan masyarakat berinvestasi, STAR Sharia Money Market dan STAR Stable Amanah Sukuk kini tersedia tidak hanya melalui Tim Pemasar STAR AM, tetapi juga di platform investasi digital mitra APERD (Agen Penjual Efek Reksa Dana) STAR AM, seperti Bareksa, Makmur, dan Invesnow. Selain itu, STAR AM telah bekerja sama dengan Mitra Sekuritas seperti BRI Danareksa, Mandiri Sekuritas, dan MNC Sekuritas.

Dengan kemudahan ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang dapat mengakses dan menikmati manfaat dari investasi pada produk syariah ini. Ke depannya, STAR AM akan terus menambah jangkauan terhadap produk-produk unggulannya sehingga semakin banyak masyarakat Indonesia dapat memiliki akses terhadap produk-produk unggulan dari STAR AM.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk-produk STAR AM, Anda dapat mengunjungi situs web resmi STAR Asset Management di https://star-am.com atau menghubungi tim layanan pelanggan kami via email di [email protected] yang siap membantu Anda membuat keputusan investasi yang bijak dan bermanfaat.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: