Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Collinson Gandeng UOB Indonesia Ajak Nasabah Kaya jadi Anggota Priority Pass

Collinson Gandeng UOB Indonesia Ajak Nasabah Kaya jadi Anggota Priority Pass Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Collinson, pemimpin global dalam pengalaman layanan bandar udara, solusi loyalitas dan keterlibatan nasabah, serta operator Priority Pass™, mengumumkan kemitraan baru dengan United Overseas Bank (UOB) di Indonesia. 

Nasabah dengan jumlah aset lebih dari USD400.000 dalam pengelolaan UOB Indonesia Privilege Banking berhak menerima keanggotaan Priority Pass dengan lebih dari 10 kunjungan bebas biaya per tahun.

Baca Juga: UOB Indonesia Bidik 15% Pertumbuhan Pemegang Lady’s Card di Tahun 2024

Tidak hanya itu, kemitraan ini memberikan nasabah UOB Privilege Banking akses terhadap lebih dari 1.500 lounge bandar udara serta perjalanan lebih dari 700 bandar udara di 145 negara global dalam jaringan Priority Pass.

"Kemitraan ini memberikan nasabah UOB Privilege Banking akses terhadap lebih dari 1.500 lounge bandar udara, pengalaman perjalanan pada lebih dari 700 bandar udara di 145 negara secara global dalam jaringan Priority Pass," kata Todd Handcock, Global Chief Commercial Officer and Asia Pacific President, Collinson International, yang dikutip di Jakarta, Selasa (16/7/2024).

Nasabah dengan kekayaan lebih dari USD200.000 juga dapat menikmati maksimal 4 kunjungan bebas biaya per tahun. Selain itu, nasabah UOB Indonesia Privilege Banking dapat membawa tamu dengan biaya tambahan.

Cristina Teh Tan, Consumer Banking Director, UOB Indonesia, menyampaikan, UOB bangga bekerja sama dengan Collinson dan membuka manfaat Priority Pass kepada nasabah Privilege Banking. 

Baca Juga: Luncurkan Desain Baru Lady’s Card, UOB Indonesia Catat Kenaikan 100 Persen Sejak 2020 hingga 2023

"Priority Pass akan menambah portofolio travel rewards kami, memberikan nasabah kami akses ke lebih dari 1.500 lounge bandar udara dan pengalaman perjalanan pada 700 bandara di 145 negara," urainya.

Kerja sama ini adalah bagian dari rangkaian upaya UOB Indonesia untuk memperkaya gaya hidup nasabah dengan pengalaman perjalanan yang nyaman dan mewah.

“Selain meningkatkan manfaat perjalanan, kami berharap dapat menambah pengalaman nasabah dengan memberi kesempatan untuk menikmati hal-hal yang bermakna bagi mereka,” tambah Cristina.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Cita Auliana
Editor: Fajar Sulaiman

Advertisement

Bagikan Artikel: