Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bagaimana Jika PDIP Bergabung Usung Anies di Pilkada DKI Jakarta?

Bagaimana Jika PDIP Bergabung Usung Anies di Pilkada DKI Jakarta? Ribuan simpatisan Partai PDI Perjuangan menghadiri konsolidasi pemenangan partai PDIP dan Ganjar di Stadion Jati Diri, Semarang, Jawa Tengah, Jumat (25/8/2023). Konsolidasi bertema Nyalakan Api Semangat Satu Barisan Satu Komando yang dihadiri sejumlah partai pengusung, ribuan kader dan simpatisan Partai PDI Perjuangan se-Jawa Tengah tersebut untuk mendukung serta mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang. | Kredit Foto: Antara/Makna Zaezar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Jurnalis Forum News Network (FNN) Hersubeno Arief menilai semakin konkret peluang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendukung Anies Baswedan di pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.

Dan jika Anies Baswedan didukung PDIP, maka akan ada empat partai yang mengusungnya untuk Pilkada DKI Jakarta 2024, sehingga bisa jadi akan terbentuk koalisi besar untuk kompetisi yang berlangsung pada November mendatang.

Baca Juga: Kaesang Tidak Punya Lawan untuk Pilkada Jateng

"Peluang Anies Baswedan untuk didukung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan pada Pilkada di DKI Jakarta tahun 2024 ini tanda-tandanya itu makin konkret," ucap pria yang akrab disapa Hersu itu, dikutip dari YouTube Hersubeno Point, Selasa (30/7).

"Dan kalau itu sampai terjadi berarti nanti Anies Baswedan itu akan didukung oleh empat partai yakni PKS, PKB, NasDem, dan juga PDI wah ini bisa jadi koalisi besar ya kalau keempat partai ini bergabung," imbuhnya.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengatakan terdapat komunkasi informal dengan Anies Baswedan menjelang Pilkada DKI Jakarta yang akan diselenggarakan November mendatang.

"Lagi menimbang-nimbang, mungkin saja (terkait pengusungan Anies)," kata Puan di Hotel Fairmont Jakarta, Jalan Asia Afrika No.8, Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (25/7/2024), dikutip dari Detik.

"Komunikasi informal pastinya sudah. Kan waktunya masih panjang, sampai bulan akhir bulan Agustus nanti. Jadi, masih banyak waktu kita untuk melihat perkembangan yang ada dan dinamika politik yang masih berkembang," imbuhnya.

Kemudian mengenai peluang Anies untuk diusung PDIP, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) itu menjawab bisa di atas 50 persen. "Bisa di atas (50 persen), bisa di atas banget," ujarnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya

Advertisement

Bagikan Artikel: