Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

ASUS Hadirkan Jajaran Laptop AI Terlengkap

ASUS Hadirkan Jajaran Laptop AI Terlengkap Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dalam dunia yang semakin terhubung, kebutuhan akan teknologi yang canggih dan adaptif menjadi prioritas utama bagi individu dan perusahaan. ASUS, sebagai pemimpin inovasi dan teknologi, telah mengukuhkan posisinya di garis terdepan dengan menyediakan rangkaian produk laptop yang dilengkapi dengan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence) paling lengkap di industri. 

Melalui komitmen ini, ASUS tidak hanya menawarkan teknologi, tetapi juga memperkaya pengalaman pengguna dengan cara yang belum pernah terbayangkan sebelumnya.

Kecerdasan buatan sendiri telah menjadi inti dari revolusi digital saat ini. Dengan kehadiran AI dalam laptop, pengguna dapat menikmati pengalaman yang lebih intuitif, produktivitas yang meningkat, dan keamanan yang lebih canggih. 

“ASUS memahami bahwa setiap pengguna memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, dan oleh karena itu, kami mengembangkan rangkaian produk yang mampu memenuhi beragam skenario penggunaan,” sebut Frank Wang, Director of Consumer Product, ASUS Indonesia. “Seluruh lini produk ASUS, baik dari segmen consumer, gaming dan nantinya commercial, akan memiliki laptop dengan teknologi AI.”

Dari para profesional kreatif hingga gamer, dari pebisnis hingga pengguna umum, ASUS telah merancang laptop dengan AI yang mampu menyesuaikan diri dengan kebutuhan spesifik setiap individu. 

Melalui penggunaan prosesor terbaru, sensor canggih, dan algoritma AI yang dioptimalkan, laptop ASUS menawarkan fitur seperti pengoptimalan kinerja berbasis AI, penyesuaian kualitas audio, hingga peningkatan efisiensi energi yang luar biasa.

Baca Juga: Persaingan Kian Ketat, Adopsi Teknologi Kecerdasan Buatan Tak Bisa Dihindari

Laptop AI Lengkap untuk Semua Segmen

ASUS merupakan satu-satunya brand laptop di Indonesia yang menghadirkan jajaran laptop AI paling lengkap melalui ASUS AI. Mulai dari satu-satunya laptop AI dengan layar ganda yaitu Zenbook DUO (UX8406), laptop AI tipis dan ringan yaitu Zenbook 14 OLED (UX3405) dan Zenbook 14 OLED (UM3406), hingga laptop AI terjangkau yaitu Vivobook S 14 OLED (S5406) dan Vivobook S 14 OLED (M5406), semuanya merupakan laptop ASUS AI yang dijamin memiliki persyaratan sebagai laptop AI.

Zenbook DUO (UX8406) merupakan satu-satunya AI laptop dengan dua layar yang ada saat ini. Zenbook DUO (UX8406) bukan sekadar laptop dengan dua layar biasa. Laptop yang juga dinobatkan sebagai Honoree di ajang CES 2024 Innovation Awards ini punya lima skeanrio penggunaan, membuatnya sangat fleksibel untuk berbagai aktivitas.

Laptop ini juga merupakan laptop yang powerful. Ditenagai oleh prosesor hingga Intel® Core™ Ultra 9 yang di dalamnya sudah dibekali Intel® AI Boost NPU dan chip grafis Intel® Arc™, sehingga perangkat ini juga tampil sebagai laptop ASUS AI. Zenbook DUO (UX8406) ditenagai oleh Windows 11 dan didukung Copilot untuk pengalaman AI sekaligus multitasking tak tertandingi. Zenbook DUO (UX8406) hadir di Harga mulai dari Rp34.999.000.

Untuk Anda yang membutuhkan laptop AI tipis dan ringan, Anda bisa menggunakan ASUS Zenbook 14 OLED UX3405 (versi Intel) ataupun Zenbook 14 OLED UM3406 (versi AMD). Kedua laptop ini, diperkuat oleh prosesor hingga Intel® Core™ Ultra 7 Processor 155H ataupun AMD Ryzen™ 7 8840HS. Kedua laptop menggunakan layar OLED resolusi hingga 3K, RAM hingga 32GB dan storage M.2 NVMe™ PCIe® 4.0 SSD dan dipasarkan mulai dari harga Rp16.799.000.

Bagi Anda yang ingin masuk ke industri AI dengan perangkat pendukung lebih terjangkau, Anda bisa memilih ASUS Vivobook S 14 OLED (S5406) ataupun Vivobook S 14 OLED (M5406). Kedua laptop ini diperkuat oleh prosesor hingga Intel® Core™ Ultra 7 Processor 155H ataupun AMD Ryzen™ 7 8840HS dengan TDP yang lebih tinggi yakni hingga 50W. Produk ini juga sudah dipasarkan di harga mulai dari Rp15.799.000.

Baca Juga: Hadirkan Solusi Pembayaran Digital UMKM, GoTo Financial Luncurkan GoPay Merchant

Solusi AI Penunjang Aktivitas

Salah satu inovasi terkemuka ASUS adalah penggunaan AI dalam sistem pendinginan laptop. Teknologi ini memungkinkan laptop untuk menyesuaikan kecepatan kipas dan pendinginan berdasarkan beban kerja, suhu, dan preferensi pengguna. 

Dengan demikian, tercipta kinerja yang optimal dengan kebisingan yang minimal. Ini adalah contoh sempurna tentang bagaimana AI dapat meningkatkan pengalaman pengguna secara signifikan.

Selain itu, ASUS juga memperkenalkan fitur AI Noise-Canceling yang revolusioner, yang memungkinkan komunikasi yang lebih jelas dan bebas gangguan dalam panggilan video atau konferensi. Teknologi ini menggunakan algoritma pembelajaran mesin untuk menyaring suara latar belakang yang tidak diinginkan, meningkatkan kualitas percakapan virtual, yang sangat penting di era kerja dan pembelajaran jarak jauh.

Keamanan adalah aspek lain yang ditingkatkan dengan integrasi AI. ASUS memiliki laptop dengan fitur keamanan biometrik, seperti pengenalan wajah dan sensor sidik jari, yang diperkuat dengan AI untuk memberikan tingkat keamanan yang lebih tinggi. AI juga berperan dalam sistem pendeteksian ancaman, memberikan perlindungan proaktif terhadap malware dan serangan siber.

ASUS tidak hanya berfokus pada hardware, tetapi juga pada pengembangan software yang memanfaatkan AI. Dengan ASUS AI Suite, ke depan, pengguna dapat menikmati antarmuka yang intuitif untuk mengelola berbagai aspek laptop mereka, mulai dari performa hingga pengaturan audio, yang semuanya dioptimalkan oleh AI.

“Komitmen ASUS untuk menyediakan rangkaian produk laptop AI terlengkap adalah bukti nyata dari visi kami untuk memimpin era transformasi digital,” sebut Frank. “Dengan pendekatan yang berpusat pada pengguna dan inovasi yang terus-menerus, ASUS tidak hanya memenuhi ekspektasi pasar saat ini tetapi juga membentuk masa depan interaksi manusia dengan teknologi.”

Dengan lini produk laptop AI, ASUS telah menetapkan standar baru dalam industri laptop dengan integrasi AI yang cerdas dan komprehensif, menawarkan pengalaman yang lebih kaya, produktivitas yang ditingkatkan, dan keamanan yang tak tertandingi. 

Dalam dunia yang terus berubah, ASUS tetap menjadi kekuatan pendorong yang membawa pengguna menuju masa depan yang lebih cerdas dan terhubung.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: