PT PP (Perseroan) Tbk (PTPP) menyatakan bahwa saat ini perseroan tengah melakukan kajian atas rencana Menteri BUMN Erick Thohir untuk merampingkan perusahaan sektor karya BUMN menjadi 3. Dalam hal ini, PTPP akan dilebur dengan PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA).
“(Saat ini) Masih tahap melakukan pengkajian antara kami dan parner kami. Kita sudah menunjuk konsultan untuk mengkaji dampak atau stategi merger apa yang kita lakukan,” ujarnya dalamacara public expose live 2024, Jakarta, Rabu (28/8/2024).
Baca Juga: Dihadapkan dengan Kondisi Menantang, PTPP Optimis Capai Target Kontrak Baru
Namun, lanjut I Gede, guna merealisasikan penggabungan usaha ini, masing-masing perusahaan harus memiliki kinerja yang sehat.
Ia menuturkan bila dari hasil kajian, sudah ada beberapa perusahaan afiliasi WIKA dan PTPP yang akan dimerger. Nah, dari kajian kedua pihak akan membuat strategi merger yang tepat untuk meningkatkan performa perusahaan saat sudah merger.
“Kajian ini tak juga terhadap industri tapi keseluruhan anak usaha dan afiliasinya. Hasil kajian yang kami susun bersama dengan partner yang akan dimerger selanjutnya akan disampaikan ke Kementerian dan selanjutnya menunggu arahan kementerian,” imbuhnya.
“(Saat ini) Masih tahap melakukan pengkajian antara kami dan parner kami,” tutupnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri
Advertisement