Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

ITDC Perkuat Posisi Golo Mori Sebagai Destinasi MICE Unggulan Melalui Pelatihan Hospitality

ITDC Perkuat Posisi Golo Mori Sebagai Destinasi MICE Unggulan Melalui Pelatihan Hospitality Kredit Foto: ITDC
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (ITDC) mengambil langkah strategis untuk mengembangkan Desa Golo Mori di Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), sebagai destinasi unggulan di sektor Meeting, Incentive, Convention, Exhibition (MICE) di Indonesia Timur. Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), ITDC menggelar pelatihan hospitality bertajuk "Embracing Excellence: Elevating Hospitality Experience – Integrasi Budaya dan Keunggulan dalam Hospitality" yang berlangsung dari 7-11 Oktober 2024 di SMK Muhammadiyah Golo Mori.

Pelatihan yang diikuti oleh 40 peserta dari warga Desa Golo Mori dan siswa SMK Muhammadiyah Golo Mori ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan dasar di industri perhotelan. Diharapkan, melalui pelatihan ini, peserta dapat memberikan pelayanan berkualitas tinggi serta berperan aktif dalam mendukung pengembangan Golo Mori Convention Center (GMCC) sebagai pusat kegiatan MICE.

Baca Juga: ITDC dan Jasaraharja Putera Kerjasama Hadirkan Perlindungan Asuransi Umum di Sektor Pariwisata

“Kami sangat antusias dengan pelaksanaan pelatihan hospitality ini, menjadi langkah penting dalam pengembangan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) lokal untuk mendukung operasional GMCC. Kami berharap melalui program ini, masyarakat Desa Golo Mori, khususnya para peserta pelatihan, dapat menguasai keterampilan dasar dalam industri hospitality, sehingga mereka dapat berperan aktif dan memberikan kontribusi langsung dalam mewujudkan GMCC sebagai destinasi MICE unggulan di Indonesia Timur,” ungkap General Manager The Golo Mori, Wahyuaji Munarwiyanto.

Pelatihan ini dirancang secara komprehensif, meliputi sesi teori dan praktik yang mencakup berbagai topik penting dalam industri perhotelan, seperti etika pelayanan tamu, grooming, manajemen operasional restoran, housekeeping, hingga operasional dapur. Peserta juga mendapatkan pengetahuan praktis mengenai table setting, penggunaan peralatan makan, serta tata cara layanan makanan.

Baca Juga: Dorong Pariwisata Labuan Bajo, Askrindo Cover Aset ITDC Golo Mori

Aji menekankan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari upaya ITDC dalam membangun ekosistem pariwisata berkelanjutan. “ITDC menunjukkan komitmennya dalam memberdayakan masyarakat lokal Golo Mori serta mempersiapkan mereka untuk terlibat aktif dalam mendukung perkembangan kawasan tersebut sebagai destinasi MICE unggulan. Melalui peningkatan keterampilan dan pengetahuan di sektor perhotelan, diharapkan para peserta dapat turut berkontribusi dalam memberikan layanan berkualitas tinggi, sekaligus memperkuat daya saing The Golo Mori di kancah nasional dan internasional," tegasnya.

Dengan terlaksananya program pelatihan ini, ITDC optimistis bahwa pengembangan kawasan Golo Mori sebagai destinasi MICE akan berjalan lebih efektif, berkat dukungan dari masyarakat lokal yang telah dibekali keterampilan dan pengetahuan yang mumpuni.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: