Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Metrodata Electronics Optimis Kinerja Kuartal IV Moncer Berkat Lonjakan Investasi AI

Metrodata Electronics Optimis Kinerja Kuartal IV Moncer Berkat Lonjakan Investasi AI Jajaran management PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL), dari kiri: Alexander Kuntoro, Direktur; Tanan Herwandi Antonius, Komisaris Independen; Ben Aristarchus Widyatmodjo, Wakil Presiden Komisaris; Susanto Djaja, Presiden Direktur; Sur Hang Aiwan, Direktur; dan Randy Kartadinata, Direktur berbincang bersama seusai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta (3/6/2024). | Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Emiten teknologi informasi dan komunikasi, PT Metrodata Electronics Tbk (MTDL), menyatakan optimisme terhadap prospek kinerja industri teknologi informasi dan komunikasi (TIK) di kuartal IV 2024. Tren peningkatan investasi pada kecerdasan buatan (AI) generatif menjadi salah satu pendorong utama keyakinan ini.

“Sebagai salah satu perusahaan Indonesia terdepan dalam penerapan AI, karena sejak 10 tahun terakhir kami sudah mengembangkan solusi Big Data yang menjadi basis pengembangan AI, MTDL sangat siap membidik peluang yang muncul dari kenaikan investasi tersebut,” kata Presiden Direktur MTDL, Susanto Djaja, Selasa (26/11/2024).

Menurut data internal perusahaan, tren investasi AI generatif di sektor swasta global meningkat lebih dari enam kali lipat, dari USD 4 miliar pada 2021 menjadi USD 25 miliar pada 2023. MTDL telah menerapkan lebih dari 100 use case AI di berbagai sektor, seperti ritel, susu, FMCG, dan jasa keuangan.

Baca Juga: Pendapatan MTDL Tembus Rp17,2 Triliun, Segmen Distribusi Jadi Pendorong Utama

Peningkatan belanja TIK mulai terlihat pada kuartal III 2024, dengan unit bisnis Solusi dan Konsultasi MTDL mencatatkan kenaikan pendapatan 9% secara kuartalan. Order booking pada 8 Pilar Solusi Digital perusahaan juga tumbuh 33% secara tahunan selama Januari hingga September 2024.

“Pemulihan di sektor korporat dan distribusi komersial telah menjadi pendorong pertumbuhan pendapatan ini,” tambah Susanto. Hingga September 2024, MTDL membukukan pendapatan Rp17 triliun, meningkat 14% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Unit bisnis Distribusi menjadi kontributor terbesar terhadap pendapatan MTDL dengan kontribusi sebesar 40% pada kuartal ketiga 2024. Segmen consumer menunjukkan pertumbuhan signifikan, dengan pendapatan naik 47% secara kuartalan. Secara keseluruhan, unit bisnis Distribusi tumbuh 18% secara tahunan, didukung oleh pertumbuhan segmen telco/smartphone yang melonjak 98%.

Baca Juga: Meski Kuartal III Kurang Moncer, PT Golden Eagle Energy Optimistis Capai Laba Bersih Rp41,81 Miliar pada 2024

Melihat prospek yang cerah, MTDL menganggarkan Rp120 miliar untuk meningkatkan kapasitas central warehouse di Cibitung, Jawa Barat. Proyek ini ditargetkan selesai pada Februari 2025, guna mengantisipasi peningkatan volume distribusi, mengingat tingkat penggunaan gudang telah mencapai 80% dari kapasitas maksimum.

MTDL juga mengembangkan sayap bisnisnya dengan memulai usaha patungan bersama FPT-IS. Usaha patungan bernama PT FPT Metrodata Indonesia (FMI) ini akan menawarkan layanan keamanan siber, solusi AI, dan pengembangan perangkat lunak. MTDL memegang 60% saham dalam usaha patungan ini, yang dijadwalkan mulai beroperasi pada awal 2025.

“Kami percaya, dengan strategi diversifikasi bisnis dan investasi berkelanjutan, Metrodata akan terus menjadi pemain utama dalam industri TIK di Indonesia, sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi digital nasional,” pungkas Susanto.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: