Aspirasi Hidup (ACES) Gelontorkan Modal Rp250 Miliar untuk Anak Usaha, Ini Tujuannya
PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan bisnis anak perusahaannya, PT Kawan Lama Inovasi (KLV). Kali ini, ACES menggelontorkan fasilitas pinjaman sebesar Rp250 miliar.
Penandatanganan perjanjian pemberian pinjaman tersebut dilakukan pada 7 Januari 2025. "Perseroan memberikan pinjaman kepada KLV sebesar Rp250 miliar dengan bunga pinjaman 7 persen," ungkap Gregory S. Widjaja, Direktur sekaligus Sekretaris Perusahaan ACES, dikutip dari keterbukaan informasi, Rabu (8/1/2025).
Pinjaman ini dimaksudkan untuk mendukung kebutuhan modal kerja KLV, yang diharapkan akan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan bisnis KLV dan pada akhirnya berkontribusi terhadap kinerja ACES.
Baca Juga: Bawakan World-class Excellence, Aspirasi Hidup (ACES) Kini Tampil dengan Merk Baru di 2025
Langkah ini merupakan bagian dari transaksi afiliasi, mengingat ACES memegang 99,98 persen saham KLV. Ini bukan pertama kalinya ACES memberikan pinjaman kepada KLV. Sebelumnya, pada 23 Desember 2024, ACES telah memberikan fasilitas pinjaman sebesar Rp80 miliar kepada KLV dengan tujuan yang sama.
Pinjaman senilai Rp80 miliar tersebut memiliki bunga 7 persen, dengan penarikan dana menggunakan skema drawdown. Penarikan pertama dilakukan pada 23 Desember 2024 sebesar Rp30 miliar, disusul penarikan kedua sebesar Rp50 miliar pada 27 Desember 2024.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri
Tag Terkait:
Advertisement