
Kabar meluncurnya Suzuki Fronx sudah diketahui dan dikabarkan juga sudah terdaftar di Samsat PKB Jakarta. Mobil bertipe Crossover ini diprediksi punya nilai jual dari Rp177 juta dan tertinggi mencapai Rp205 juta.
Dengan meluncurnya Suzuki Fronx adalah bagian dari strategi PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menggebrak pasar Indonesia.
Tapi yang jelas Suzuki juga menyasar pangsa pasar SUV yang menjadi mobil idaman masyarakat Indonesia. Marketing Director PT SIS Harold Donnel menegaskan kalau Suzuki tahun ini akan meluncurkan mobil SUV terbaru.
"Segmen yang akan kami sasar rencananya adalah SUV," kata Donnel.
Model baru yang dikatakan oleh Harold, bakal diluncurkan dalam waktu dekat yakni pada semeter satu di tahun 2025.
"Semester satu kami bakal merencanakan peluncuran produk baru,” jelasnya.
Kendaraan ini diklaim memiliki dua pilihan mesin seperti mesin bensin tiga silinder dengan kapasitas 1.000cc turbo yang dilengkapi mild hybrid, dan kedua 1.200cc tanpa teknologi hybrid ringan.
Baca Juga: Suzuki Ditolong 5 Mobil ini Dongkrak Penjualan
Selain itu, Suzuki juga akan menghadirkan pembaharuan terutama untuk kendaraan yang pernah diluncurkannya seperti akan lebih tinggi untuk sektor kaki-kaki.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement