Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jaga Ketersediaan Energi Primer dan Nasional, PLN EPI Tingkatkan Pasokan Biomassa

Jaga Ketersediaan Energi Primer dan Nasional, PLN EPI Tingkatkan Pasokan Biomassa Kredit Foto: Mebi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT PLN Energi Primer Indonesia (PLN EPI) tercatat sepanjang tahun 2024 memasok sebanyak 1,6 juta ton biomassa untuk program co-firing di 46 pembangkit listrik tenaga uap (PLTU). Hal tersebut menunjukkan peningkatan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya mencapai 1 juta ton saja.

Adapun biomassa yang digunakan untuk co-firing ini sebagian besar berasal dari limbah kayu, pertanian, dan perkebunan. Seperti serbuk gergaji, bonggol jagung, dan cangkang sawit.

Menurut Sekretaris Perusahaan PLN EPI, Mamit Setiawan, pasokan biomassa diproyeksikan meningkat pada tahun 2025 ini dengan proyeksi mencapai 3 juta ton untuk 48 PLTU yang tersebar di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Perkuat Pasokan Gas untuk Sulawesi Maluku, PLN EPI Bentuk Joint Venture dengan Tiga Mitra Strategis

Selain itu, PLN EPI juga mengembangkan ekosistem biomassa berbasis pertanian terpadu bersama dengan Kementerian Pertanian (Kementan) untuk mendukung keberlanjutan pasokan yang lebih luas.

Menurut Mamit, tahun 2024 lalu menjadi keberhasilan bagi pihaknya dalam menjaga pasokan energi primer ke seluruh pembangkit listrik. Pasokan batubara untuk PLTU, kata Mamit, tercatat mencapai tingkat HOP atau Hari Operasi Pembangkit di atas 20 hari sepanjang tahun.

Sementara itu, pasokan BBM dan gas juga tercatat terpenuhi dengan baik. selain itu, digitalisasi dalam proses distribusi energi turut mempermudah pemantauan dan pengelolaan pasokan energi serta memastikan keandalan listrik untuk masyarakat.

Kendati demikian, untuk menghadapi tahun 2025 ini, PLN EPI diperkirakan bakal menghadapi tantangan baru terkait dengan fluktuasi harga gas, BBM dan batubara yang dipengaruhi oleh dinamika pasar global.

Baca Juga: Energi Primer Terjaga di 2024, PLN EPI Optimis Sambut 2025

Mamit pun meyakinkan jika pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Kementerian ESDM dan SKK Migas untuk memastikan pasokan energi tetap aman.

“Dengan pemanfaatan sumber daya secara optimal dan kolaborasi erat dengan pemangku kepentingan, kami optimis dapat mengatasi tantangan pengadaan energi di tahun 2025, mendukung program transisi energi, serta memastikan kebutuhan listrik nasional tetap terpenuhi,” ujar Mamit dalam keterangan Corporate Exposure PLN EPI di Jakarta, Kamis, (23/1/2025).

PLN EPI berkomitmen untuk terus menjaga ketersediaan energi primer yang dapat diandalkan, guna mendukung kelangsungan pasokan listrik dan mewujudkan ketahanan energi nasional.

 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Uswah Hasanah
Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: