Dilema Menteri PU, Truk ODOL Tegas Dilarang, Tapi Harga-Harga Melambung Tinggi

Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo mengaku persoalan truk Over Dimension Over Load atau ODOL adalah permasalahan yang dilematis dan kompleks.
Sebab di satu sisi, kerusakan jalan dan kecelakaan yang disebabkan truk ODOL kerap terjadi, tapi di sisi lain menerapkan pelarangan operasional kendaraan ODOL juga akan berdampak pada terjadinya inflasi atau kenaikan biaya logistik.
Dody mengatakan masalah ODOL sebenarnya tidak hanya menjadi tanggung jawab Kementerian PU dan Kementerian Perhubungan saja, tetapi juga dengan institusi terkait lainnya, termasuk kementerian/lembaga di bidang ekonomi.
Untuk itu, ia berharap agar truk ODOL bisa ditertibkan, tapi tidak berdampak ke masalah riil seperti inflasi dan biaya perawatan jalan.
"Saat ini, pemerintah dan institusi terkait memang sedang duduk bersama untuk mencari titik keseimbangan. Berharapnya, ODOL berkurang tapi biaya-biaya tak perlu naik tinggi, inflasi terjaga,” tuturnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Advertisement