Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Prabowo Pastikan Danantara Dikelola dengan Penuh Perhitungan, Tak Asal Jalan!

Prabowo Pastikan Danantara Dikelola dengan Penuh Perhitungan, Tak Asal Jalan! Kredit Foto: BPMI Setpres
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden RI Prabowo Subianto menegaskan bahwa sovereign wealth fund (SWF) Indonesia, Danantara, akan dikelola dengan penuh kehati-hatian dan ketelitian. Hal ini disampaikan saat ia bertemu dengan miliarder Amerika Serikat, Ray Dalio, di Istana Negara, Jumat (7/3/2025).

"Pengelolaan aset-aset Indonesia harus dilakukan dengan sebaik-baiknya, sehati-hati mungkin. Kita akan bergerak dengan cepat, tapi kita akan bergerak dengan sangat teliti dan hati-hati," ujar Prabowo.

Baca Juga: Presiden Prabowo Minta Tak Ada Titipan di Danantara

Ia menjelaskan bahwa Danantara merupakan konsolidasi kekuatan ekonomi nasional yang bersumber dari badan usaha milik negara (BUMN) dan aset negara lainnya. Tujuannya adalah meningkatkan kinerja ekonomi dengan perbaikan yang dibutuhkan agar aset negara bisa lebih kompetitif di tingkat global.

"Danantara ini kita konsolidasikan untuk melaksanakan perbaikan, peningkatan kinerja, dan efisiensi. Kita akui masih banyak hal yang perlu diperbaiki agar aset-aset negara dikelola lebih optimal," kata Prabowo.

Baca Juga: Prabowo Minta Masukan Konglomerat AS untuk Danantara

Prabowo juga menekankan pentingnya menerima kritik dan masukan dari berbagai pihak, termasuk investor global seperti Dalio. "Kita mengundang semua pihak yang bisa memberi pandangan kritis dan berbagi pengalaman dalam investasi, supaya pengelolaan ekonomi kita bisa lebih efisien dan kompetitif," jelasnya.

Selain itu, Prabowo turut mengajak pelaku usaha swasta Indonesia yang telah memiliki pengalaman panjang dalam manajemen dan investasi untuk bekerja sama dengan pemerintah dalam pengelolaan Danantara.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: