
Presiden Prabowo Subianto akan menggelar sidang kabinet paripurna (SKP) yang bertempat di Ruang Sidang Kabinet, Istana Kepresidenan Jakarta pada Jumat (21/3/2025) sore.
"Hari ini, Jumat, 21 Maret 2025, Presiden Prabowo Subianto diagendakan memimpin Sidang Kabinet Paripurna di Ruang Sidang Kabinet, Istana Kepresidenan Jakarta," ucap Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana kepada wartawan, dikutip Jumat (21/3).
Baca Juga: Presiden Prabowo Tegaskan Pembangunan Bangsa Adalah Proses Panjang
Yusuf mengatakan SKP yang diadakan pada bulan Ramadan ini merupakan momen untuk mempererat sinergi Kabinet Merah Putih dalam menjalankan program pemerintah
"SKP yang dilaksanakan dalam suasana bulan ramadan ini diharapkan menjadi momentum bagi jajaran Kabinet Merah Putih untuk mempererat sinergi dan kebersamaan dalam menjalankan program-program pemerintah," ujarnya.
SKP Biasanya dihadiri oleh menteri koordinator (menko), menteri maupun wakilnya, hingga kepala badan. Dan terkakhir kali diadakan pada 22 Januari 2025.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Tag Terkait:
Advertisement