Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Otomotif
Energi
Meet The Leaders
Indeks
Video
About Us
Social Media

Aceh Tamiang Jadi Fokus Percepatan Pemulihan Konektivitas

Aceh Tamiang Jadi Fokus Percepatan Pemulihan Konektivitas Kredit Foto: BPMI Setpres

Distribusi bantuan dilakukan melalui jalur laut menggunakan KRI Semarang 594, yang bergerak dari wilayah Pantai Timur menuju Lhokseumawe, kemudian berlanjut ke kawasan Pantai Barat seperti Nagan Raya. Stafsus Arif menekankan bahwa penanganan bencana dilakukan secara bertahap, dimulai dari tanggap darurat, kemudian rehabilitasi, hingga rekonstruksi.

“Prinsip penanganan kami meliputi quick response, build better, dan accessible. Namun seluruh tahapan tersebut membutuhkan waktu, perencanaan yang matang, serta kolaborasi lintas kementerian dan lembaga,” katanya.

Saat ini, Kemenko Infra bersama Kementerian PU juga telah menurunkan puluhan alat berat untuk membuka akses jalan serta membersihkan material sisa banjir. Penanganan fasilitas publik, seperti sekolah dan rumah sakit, akan menjadi fokus pada tahap berikutnya.

“Ini adalah misi kemanusiaan. Kami siap bolak-balik Jakarta–Medan–Aceh untuk memastikan bantuan tersalurkan dan penanganan berjalan optimal,” tutup Stafsus Arif.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya

Advertisement

Bagikan Artikel: