Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Otomotif
Energi
Meet The Leaders
Indeks
Video
About Us
Social Media

Trump Ancam Kembali Lakukan Serangan ke Iran

Trump Ancam Kembali Lakukan Serangan ke Iran Kredit Foto: Instagram/Donald Trump
Warta Ekonomi, Jakarta -

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan bahwa pihaknya dapat mendukung serangan besar lainnya terhadap Iran. Hal ini menyusul tuduhan adanya pembangunan kembali rudal balistik atau senjata nuklir dari Tehran.

Trump menyatakan kekhawatirannya bahwa negara tersebut kemungkinan tengah berupaya memulihkan kemampuan persenjataannya, menyusul serangan besar pada Juni 2025.

Baca Juga: Trump: Amerika Serikat (AS) Butuh Greenland

“Saya membaca bahwa mereka sedang membangun kembali senjata dan hal-hal lainnya. Jika itu benar, mereka tidak menggunakan lokasi yang telah kami hancurkan, tetapi mungkin lokasi yang berbeda,” kata Trump, dilansir Rabu (31/12).

Ia menegaskan bahwa pihaknya memantau secara ketat aktivitas Iran.

“Kami tahu persis ke mana mereka pergi dan apa yang mereka lakukan. Saya berharap mereka tidak melakukannya karena kami tidak ingin membuang-buang bahan bakar pesawat B-2,” ujarnya.

Baca Juga: Kritik Trump, Beijing Kesal Soal Penyitaan Tanker Minyak Venezuela Tujuan China

Iran mengatakan pekan lalu bahwa pihaknya telah menggelar latihan peluncuran rudal untuk kedua kalinya dalam bulan ini. Pernyataan tersebut semakin meningkatkan ketegangan di Timur Tengah.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: