Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kadin: Pelaku Usaha Kurang Minati Sektor Perikanan

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Kelautan dan Perikanan Yugi Prayanto mengatakan potensi sektor kelautan dan perikanan Indonesia cukup besar. Berdasarkan data Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), potensi dan kekayaan sumber daya alam yang terdapat pada sektor kelautan dan perikanan diproyeksikan mencapai US$ 171 miliar per tahun.

"Perikanan itu future business," kata Yugi dalam diskusi bertajuk Pasar Bebas ASEAN 2015 yang diselenggarakan di Jakarta, Selasa (26/8/2014).

Sayangnya, potensi tersebut belum mampu menarik para pelaku usaha untuk berbisnis di bidang perikanan.

"Kami ingin teman-teman pelaku usaha berbisnis di bidang perikanan. Tentunya dengan bantuan permodalan dan izin-izin yang sangat ringan supaya makin banyak pelaku usaha yang mau berbisinis di perikanan. Namun, saya sangat optimis," jelasnya.

Untuk itu, ia mendorong pemerintah memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha, terutama Dirjen Budidaya Kementerian Kelautan Perikanan untuk mengoptimalkan lahan budi daya.

Sebelumnya, Menteri Kelautan Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif C Sutardjo mengatakan industri di sektor kelautan dan perikanan kian strategis mengingat industri ini memiliki keterkaitan dengan sektor lainnya, baik keterkaitan ke belakang (backward linkages) maupun keterkaitan ke depan (forward linkages).

"Oleh karena itu, sektor kelautan dan perikanan memiliki potensi dijadikan sebagai motor penggerak perekonomian daerah maupun nasional," tambahnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: