Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hollande Sebut Referendum Brexit 'Ujian Berat' Bagi Eropa

Warta Ekonomi, Paris -

Presiden Prancis Francois Hollande belum lama ini menyatakan referendum terkait keluarnya Inggris Raya dari Uni Eropa (Brexit) merupakan ujian berat dan serius bagi Eropa Ia juga mengatakan pihaknya akan memprakarsai kebijakan untuk mengembalikan blok itu pada jalurnya.

Hollande mengungkapkan bahwa Uni Eropa (EU) mesti fokus pada prioritas penting, seperti penguatan sektor pertahanan dan keamanan, perlindungan atas batas wilayah, pembukaan lapangan kerja, dan penguatan terhadap kawasan Eropa. Pada saat yang sama, EU harus membiarkan negara-negara anggota lainnya mengatasi tantangan yang mereka hadapi.

"Referendum di Inggris Raya merupakan ujian keras bagi Eropa," kata Hollande dalam siaran televisi.

Ia menambahkan, dirinya akan berkunjung ke Berlin pada Senin untuk bertemu dengan Kanselir Jerman Angela Merkel dan, kemungkinan, Perdana Menteri Italia Matteo Renzi.

Pemimpin negara kekuatan ekonomi kedua di kawasan Eropa itu mengatakan negosiasi terkait keluarnya Inggris Raya mesti dibuat cepat.

Ia mengaku menghormati sekaligus menyesali keputusan referendum tersebut.

Hollande juga dikabarkan akan bertemu dengan para pemimpin partai politik utama di Prancis.

Perdana Menteri Prancis Manuel Valls menerangkan bahwa sudah saatnya membentuk kembali Eropa, atau membiarkan EU terus terpecah.

Valls menjelaskan, referendum itu membuktikan adanya "krisis" dalam internal EU, tetapi luput disadari dalam waktu yang lama.

"Peristiwa ini bagai ledakan yang mengejutkan. Hal yang dipertaruhkan adalah kesatuan negara-negara di Eropa," kata Valls.

"Saat ini merupakan momen untuk membentuk Eropa yang baru," katanya. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sucipto

Advertisement

Bagikan Artikel: