Pebalap Formula Satu dari tim Red Bull, Daniel Ricciardo, berhasil menjuarai GrandPrix Malaysia saat pebalap Mercedes Lewis Hamilton mengalami kerusakan mesin.?
Mesin Hamilton tiba-tiba terbakar ketika berada di depan Ricciardo dan Max Verstappen saat balapan tersisa 15 putaran. Insiden ini membatalkan ambisi Hamilton untuk memenangkan gelar juara konstruktor musim ini.?
"Saya tidak percaya karena ada delapan mobil Mercedes, tapi cuma mesin saya yang mengalami hal ini," kata Hamilton kepada Sky Sports, Minggu (2/10/2016). "Sesuatu yang dirasakan tidak benar. Ada 43 mesin Mercedes dan hanya saya punya saya yang rusak, itu aneh"
Pebalap Red Bull Max Verstappen berhasil finis di posisi kedua sementara Nico Rosberg terlibat yang benturan dua kali dengan pebalap Ferrari cukup beruntung karena menyelesaikan balapan di posisi ketiga.
Berikut Hasil GP Malaysia :
1. Daniel Ricciardo, Red Bull, 1 jam 37menit 12detik
2. Max Verstappen, Red Bull, + 2.443
3. Nico Rosberg, Mercedes, + 25.516
4. Kimi Raikkonen, Ferrari, + 28.785
5. Valtteri Bottas, Williams, +61.582
6. Sergio Perez, Force India, + 63.794
7. Fernando Alonso, McLaren, + 65.205
8. Nico Hulkenberg, Force India, + 74.062
9. Jenson Button, McLaren, + 81.816
10. Jolyon Palmer, Renault, + 95.466
11. Carlos Sainz, Toro Rosso, + 98.878
12. Marcus Ericsson, Sauber, + 1 lap
13. Felipe Massa, Williams, + 1 lap
14. Daniil Kvyat, Toro Rosso, + 1 lap
15. Pascal Wehrlein, Manor, + 1 lap
16. Esteban Ocon, Manor, + 1 lap (Ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: