GrabBike, layanan ojek on-demand dan GrabExpress, layanan kurir instan dari Grab, platform layanan pemesanan kendaraan terkemuka di Asia Tenggara, kini tersedia di Bali. Mulai 22 Oktober 2016, pengguna di area Denpasar dan Badung dapat menikmati layanan roda-dua Grab yang aman, terjangkau, dan dapat diandalkan, hanya melalui beberapa sentuhan di layar ponsel mereka.
Sejak diperkenalkan di Jakarta pada 2015, layanan GrabBike dan GrabExpress telah menjadi pilihan utama untuk layanan transportasi dan kurir. GrabBike dengan cepat telah menjadi salah satu layanan yang berkembang paling pesat di Indonesia berkat kemudahan layanan yang diberikan kepada pengguna guna menembus padatnya lalu lintas secara aman dan efisien. Pada 2016, GrabBike telah tumbuh 300% YTD di Indonesia, sementara subsidi per perjalanan telah dikurangi sebanyak 50%.
Sementara GrabExpress menjanjikan penjemputan serta pengantaran dokumen dan bingkisan kecil yang aman, andal juga cepat, yang sesuai untuk kebutuhan personal dan bisnis, penumpang GrabBike tidak perlu khawatir akan keselamatan dan keamanan mereka karena 100 persen pengendara GrabBike memiliki SIM yang valid, penumpang dapat mengakses informasi nomor plat motor di aplikasi dan seluruh pengendara diwajibkan untuk melalui pelatihan berkendara aman sebelum mereka dapat mengantar penumpang. Selain itu, baik pengendara dan penumpang juga dilindungi oleh asuransi yang diberikan secara gratis oleh Grab.
Mediko Azwar, Marketing Director, Grab Indonesia dalam keterangan resminya, Sabtu (22/10/2016) di Jakarta, mengatakan, ?Bali mendominasi pertumbuhan dan potensi pariwisata, sehingga kami melihat adanya peluang untuk meningkatkan kualitas perjalanan sehari-hari di kota Denpasar dan Badung yang padat. Peluncuran layanan roda dua di Bali ini akan melengkapi layanan GrabCar yang telah diluncurkan sebelumnya di Bali pada 2015. GrabBike beroperasi dalam platform yang sama dengan GrabCar, memberikan pengalaman mulus bagi siapapun yang ingin memilih antara penyewaan mobil pribadi atau ojek, dan memenuhi seluruh kebutuhan transportasi dengan satu aplikasi,? ujarnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Vicky Fadil
Editor: Vicky Fadil