Anak usaha PT Astra International Tbk (ASII) yang memproduksi komponen otomotif yakni, PT Astra Otoparts Tbk (AUTO) menyatakan bahwa melalui PT Astra Nippon Gasket Indonesia (ANGI) menjual seluruh kepemilikan sahamnya di PT Astra Nippon NHK Pecision (ANNP).
Manajemen Astra Otoparts mengungkapkan penjualan dilakukan kepada NHK Precision Co, Ltd (NPC) dan NHK Precision (Thailand) Co, Ltd (NPC Thailand), pada 18 November 2016.
Di mana, nilai transaksi sebanyak 10.000 saham ANGI di ANNP dengan nominal Rp18 miliar berdasarkan Akta Nomor 49 tanggal 18 November 2016 yang dibuat dihadapan Jose Dima Satria S.H, MKn notaris di Jakarta.
ANGI merupakan perusahaan patungan antara perseroan dengan Nippon Gasket Co, Ltd (NPG) sedangkan ANNP merupakan perusahaan patungan antara ANGI dengan NPC. Tujuan dari penjualan saham ANGI di ANNP agar ANGI lebih fokus kepada lini bisnis utamanya yakni produsen gasket otomotif.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait: