Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        BRI Tambah BRIlink di 48 Cabang Pegadaian

        BRI Tambah BRIlink di 48 Cabang Pegadaian Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) telah memiliki tambahan agen BRIlink di wilayah Jakarta I sebanyak 48 agen. Penambahan tersebut merupakan buah dari kerja sama perseroan dengan Pegadaian sebelumnya.

        Pemimpin Wilayah BRI Jakarta I Budi Satria mengatakan BRIlink merupakan bentuk dukungan terhadap program layanan keuangan inklusif tanpa kantor yang diinisiasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Saat ini perseroan sudah memiliki dan mengelola sebanyak 1.800 BRIlink yang tersebar di berbagai lokasi di bawah wilayah Jakarta I.

        "48 agen BRIlink itu tersebar di kantor cabang dan kantor unit Pegadaian yang berada di Jakarta di bawah kantor wilayah VIII Pegadaian. Khusus untuk Pegadaian Wilayah VIII, terdapat 16 kantor cabang yang bersinggungan dengan wilayah BRI Jakarta I," katanya di Jakarta, Jumat (17/3/2017).

        Lebih lanjut dirinya mengatakan dengan BRIlink nasabah dapat melakukan ragam transaksi keuangan. Mulai dari pembukaan buku tabungan hingga pemberian referral kredit.

        Setiap agen dilengkapi dengan peranti electronic data capture (EDC) yang juga berfungsi sebagai alat transaksi nontunai. Saat ini diakui Budi, sudah terdapat permintaan sekitar 100 EDC dari calon agen BRIlink.

        "Dalam periode 2 minggu, nilai transaksi yang terdapat di BRIlink hampir mencapai Rp9 miliar. Potensinya sangat bagus," tutup Budi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Gito Adiputro Wiratno
        Editor: Dewi Ispurwanti

        Bagikan Artikel: