Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pejabat Fed Dukung Pertahankan Suku Bunga Saat Ini, Karena...

        Pejabat Fed Dukung Pertahankan Suku Bunga Saat Ini, Karena... Kredit Foto: Reuters/Kevin Lamarque
        Warta Ekonomi, Washington -

        Presiden Federal Reserve Bank of St. Louis, James Bullard, mengatakan pada Senin (7/8) bahwa tepat bagi the Fed untuk mempertahankan suku bunga saat ini tidak berubah dalam waktu dekat mengingat rendahnya inflasi.

        "Tingkat kebijakan suku bunga saat ini sesuai dengan data makroekonomi saat ini," kata Bullard dalam sebuah pidato di sebuah konferensi yang diselenggarakan oleh Koperasi Pemasaran Kapas Amerika di Tennessee pada Senin (7/8/2017).

        Dia mengatakan ekonomi AS telah terjebak dalam rezim pertumbuhan 2,0 persen meskipun pertumbuhannya membaik pada kuartal kedua.

        "Pertumbuhan PDB riil kuartal kedua menunjukkan beberapa perbaikan dari kuartal pertama, namun tidak cukup untuk memindahkan ekonomi AS dari sebuah rezim yang ditandai oleh tren pertumbuhan dua persen," kata Bullard.

        Dia mengungkapkan kekhawatirannya tentang data inflasi rendah baru-baru ini. "Data inflasi baru-baru ini mengejutkan sisi negatifnya dan mempertanyakan gagasan bahwa inflasi AS dapat diandalkan kembali menuju target," kata Bullard.

        Pejabat The Fed juga meragukan ekspektasi bahwa pasar kerja yang lebih ketat dapat mendorong inflasi secara substansial. "Sekalipun jika tingkat pengangguran AS menurun lebih jauh secara substansial, dampak pada inflasi AS cenderung kecil," kata Bullard.

        Gubernur Fed Lael Brainard juga mengungkapkan kekhawatirannya tentang inflasi rendah dalam beberapa bulan terakhir, dan mengatakan bahwa dia akan memantau secara ketat kondisi inflasi sebelum membuat keputusan mengenai kenaikan suku bunga lebih lanjut.

        Namun, beberapa pejabat Fed lainnya mengesampingkan risiko inflasi rendah dan mendukung bank sentral untuk terus menaikkan suku bunga acuannya secara bertahap. (Ant)

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: