PT Borneo Olah Sarana Sukses menetapkan harga saham pada pelaksanaan initial public offering (IPO) di harga Rp400 per saham. Padahal, sebelumnya perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi penambangan pengolahan dan pemurnian itu menetapkan harga saham IPO-nya di kisaran Rp350 hingga Rp600 per lembar.
Menurut keterangan perseroan, Kamis (8/2/2018), dengan jumlah penawaran saham sebanyak 400.000.000 lembar, Borneo Olah Sarana berpotensi meraup dana segar sekitar Rp160 miliar. Adapun harga nominal ditetapkan di harga Rp100 per saham.
Saham perusahaan bakal masuk masa penawaran umum pada 9 Februari hingga 12 Februari 2018. Sementara masa pencatatannya akan dilakukan pada 15 Februari 2018 di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Sebelumnya, Komisaris Borneo Sukses Sarana Johannes Halim mengatakan sebagian besar dana hasil lPO akan digunakan untuk meningkatkan produksi tambang di dua konsesi milik perusahaan. Perseroan sendiri memiliki 4? konsesi tambang.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Gito Adiputro Wiratno
Editor: Fauziah Nurul Hidayah
Tag Terkait: