Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Yusaku Maezawa, Orang Pertama yang Menuju ke Bulan Bersama SpaceX

        Yusaku Maezawa, Orang Pertama yang Menuju ke Bulan Bersama SpaceX Kredit Foto: File/Reuters
        Warta Ekonomi, Tokyo -

        Perusahaan penerbangan luar angkasa AS, SpaceX, mengatakan penumpang pribadi pertama yang memesan perjalanan mengelilingi Bulan adalah miliarder Jepang, Yusaku Maezawa.

        SpaceX mengumumkan identitas penumpang pertamanya ke bulan pada Senin (17/9/2018) bahwa Maezawa akan terbang di atas pesawat ruang angkasa Big Falcon Rocket.

        Maezawa adalah CEO dari Start Today Company, yang mengoperasikan situs web fashion online ZOZOTOWN, seperti dilansir NHK, Selasa (18/9/2018).

        Perjalanan yang direncanakan mengelilingi Bulan akan menjadi yang pertama dilakukan oleh perusahaan ruang angkasa swasta. Terakhir kali manusia mengorbit Bulan adalah selama misi Apollo AS pada 1960-an dan 70-an.

        SpaceX didirikan oleh Elon Musk, CEO dari mobil elektrik Tesla.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Hafit Yudi Suprobo
        Editor: Hafit Yudi Suprobo

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: